Find Us On Social Media :

Gejala, Penyebab dan Langkah Pertama yang Dilakukan Pada Anak Biduran

Mengatasi biduran pada anak

GridHEALTH.id - Ketahuilah gejala, penyebab, dan langkah penanganan saat anak biduran.

Biduran menjadi masalah kulit yang tak asing didengar.

Terlebih, biduran pada anak sering dirasakan dan menjadi kepanikan tersendiri dari orang tua.

Biduran atau Urtikaria ini merupakan kelainan kulit yang ditandai dengan munculnya bentol atau ruam kemerahan yang meninggi secara tiba-tiba disertai rasa gatal, panas seperti terbakar atau disertai bengkak.

Kondisi seperti ini bisa muncul di seluruh bagian tubuh.

Umumnya, ruam yang muncul ini akan hilang dalam waktu 24 hingga 36 jam.

Bentolan tersebut mempunyai ukuran yang beragam mulai dari 1/2  inci (12 mm) hingga beberapa sentimeter dan bentuk serta titiknya berbebeda-beda.

Gejala biduran

Gejala biduran pada anak biasanya ditandai dengan rasa gatal yang luar bisa dan disertai rasa perih.

Selain itu, bisa terjadi pembuluh darah dalam kulit mengalami radang yang pada akhirnya menyebabkan timbulnya bentol. 

Biduran juga bisa terjadi sebagai bagian dari gejala anafilaksis, yakni reaksi alergi parah yang dapat terjadi secara tiba-tiba.

Baca Juga: Biduran di Wajah Disertai Bengkak, Berikut Penyebab dan Cara Mengobatinya