Find Us On Social Media :

Meninggal Dunia di Lokasi Syuting, Irene Justin Menghembuskan Nafas di Usia Muda, Kebiasaan ini Bisa Picu Serangan Jantung Mendadak

Irene Justine meninggal dunia karena serangan jantung

GridHEALTH.id - Irene Justin meninggal dunia karena serangan jantung, kebiasaan ini bisa jadi penyebabnya.

Beberapa tahun silam, kabar meninggalnya seorang artis muda dan cantik ini sempat menggemparkan.

Irena Justine meninggal pada Kamis, 26 Mei 2016 silam akibat serangan jantung yang melumpuhkan tubuhnya.

Irena Justine dikenal saat membintangi sinetron Cinta Fitri yang melambungkan namanya.

Kematian artis kelahiran 15 Juni 1993 ini meninggalkan duka yang sangat mendalam bagi anak, mantan suami, keluarga, dan para sahabatnya.

Bagaimana tidak, kepergian Irena bisa dibilang sangat mendadak.

Sebelumnya, Irene justru tampak sehat dan tak terlihat sakit.

Pemain film Ganteng-Ganteng Serigala ini meninggal akibat serangan jantung saat sedang syuting kuis Baper RCTI.

Saat melakukan pengambilan gambar (tapping) Ia jatuh pingsan seperti pohon tumbang, sehingga langsung dilarikan ke rumah sakit untuk mendapatkan pertolongan.

Sebelum dinyatakan meninggal, Ia ditembaki alat pacu jantung, disuntik, dan dipasang alat-alat medis, jantungnya masih berdetak, tetapi sangat lemah.

Sudden cardiac death atau kematian jantung mendadak adalah kematian mendadak yang tidak terduga tanpa trauma sebelumnya.

Baca Juga: Ketahui Ciri-ciri Hipertensi yang Membahayakan Kesehatan, Waspadai!