Pasangan juga dapat melakukan couples therapy untuk membantu pasangan agar dapat saling memahami dan membentuk strategi dalam menghadapi perubahan biologis, hormonal, dan psikologis yang sedang terjadi.
Beberapa hal yang perlu dibicarakan adalah bagaimana fase menopause ini berdampak pada hubungan, keintiman, seksualitas, dan bagaimana harapan dan ekspektasi terhadap satu sama lain dalam melewati fase ini,” tutupnya.
Untuk diketahui, PERMINESIA yang merupakan organsasi yang mewadahi dokter- dokter dan tenaga medis yang berkonsentrasi pada Perkumpulan Menopause Indonesia, mempunyai tujuan mulia.
Yaitu ikut meningkatkan derajat Kesehatan bangsa Indonesia dan mengupayakan peningkatan kualitas hidup perempuan pre menopause, menopause, dan pasca menopause melalui pengembangan ilmu Kesehatan dan IPTEK kedokteran terutama yang berkaitan dengan masalah menopause. (*)