Find Us On Social Media :

Musim Hujan Tiba, Waspadai Diare dan Infeksi Kulit Sering Terjadi Saat Banjir

Banjir saat musim hujan tak hanya berdampak pada lingkungan, tapi juga mengancam kesehatan.

GridHEALTH.id - Curah hujan belakangan cukup tinggi mengguyur sejumlah kota yang ada di Indonesia.

Antara Oktobe dan November, merupakan musim pancaroba atau peralihan dari kemarau ke penghujan.

Memasuki musim hujan

Miming Sepudin selaku Koordinator Bidang Prediksi dan Peringatan Dini Cuaca Badan Metereologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG), menyebutkan musim hujan akan terjadi hingga Januari 2023.

Tercatat pada Dasarian II selama Oktober 2022, sebanyak 51,1 persen wilayah Indonesia sudah memasuki musim penghujan dan yang lainnya akan mengalami hal serupa pada awal November.

Terdapat sejumlah wilayah dengan potensi curah hujan tinggi sampai Desember 2022, di antaranya Sumatera Barat, Sumatera Selatan, dan Bangka Belitung.

Selain itu, juga di Bengkulu, Banten, Jawa Barat, Jawa Timur, sebagian Kalimantan, Sulawesi Selatan, Sulawesi Barat, Bali, Nusa Tenggara, Maluku, dan Papua.

"Pada periode Januari-Februari 2023, potensi curah hujan bulanan dengan kriteria tinggi berpotensi di sebagian wilayah, yaitu Aceh, Sumatera Selatan, Banten, DKI Jakarta, Jawa Barat hingga Jawa Timur, Yogyakarta, Kalimantan Barat dan Timur, Bali, Nusa Tenggara, Sulawesi Selatan, Papua Barat, dan Papua," jelas Miming, dalam keterangan pers yang diterima oleh GridHEALTH.id, Selasa (25/10/2022).

Penyakit musim hujan

Dengan intensitas curah hujan tinggi, masyarakat harus siap menghadapi berbagai jenis masalah.

Mulai dari banjir, hingga gangguan kesehatan yang bisa timbul setelahnya, seperti diare atau infeksi kulit.

Baca Juga: Aneka Obat untuk Mengatasi Diare pada Bayi, Jangan distop