Find Us On Social Media :

Pentingnya Mengenal Penyakit Kanker Ginjal, Seberapa Bahaya?

Pentingnya mengetahui bahayanya kanker ginjal jika sudah menyebar

GridHEALTH.id - Ginjal merupakan organ yang berfungsi untuk menyaring sisa metabolisme dalam darah dan membuangnya dalam bentuk urine.

Selain itu, ginjal juga memproduksi enzim renin sebagai pengendali tekanan darah dan hormon eritropoietin yang berfungsi dalam pembentukan sel darah merah.

Tumor ini biasanya padat namun juga dapat memiliki beberapa komponen kista.

Jenis kanker ginjal yang paling umum ditemui adalah karsinoma sel ginjal, yang mencakup 80% dari total kasus.

Jenis kanker ginjal lain adalah kanker sel juxtaglomerular, karsinoma sel transisi, dan karsinoma sel squamosa.

Sama seperti kanker lain, kanker ginjal yang terdeteksi dan diterapi lebih awal dapat meningkatkan peluang pasien untuk sembuh.

Akan tetapi, keberhasilan pengobatan juga tergantung pada jenis kanker, usia pasien, dan faktor lainnya.

Kanker ginjal terjadi akibat mutasi (perubahan) gen pada sel-sel ginjal.

Mutasi ini menyebabkan sel ginjal tumbuh tidak normal dan tidak terkendali.

Kumpulan sel abnormal tersebut kemudian membentuk tumor yang dapat menyebar ke seluruh ginjal, atau bahkan ke organ tubuh lain.

Penyebab kanker ginjal

Baca Juga: Mengetahui Bahaya Sakit Ginjal Pada Anak dan Cara Mencegahnya

Kebanyakan kasus kanker ginjal terjadi tidak menentu dan tanpa penyebab yang jelas.

Namun, beberapa faktor cenderung meningkatkan resiko seseorang terkena kanker ginjal.

Kebiasaan merokok bahkan meningkatkan resiko hingga 50 persen.

Beberapa penelitian juga merujuk pada konsumsi obat-obatan anti peradangan atau NSAID, seperti naproksen, sebagai faktor penyebab kanker ginjal.

Beberapa faktor lainnya meliputi pencucian darah atau dialisis, riwayat pengobatan kanker leher rahim (serviks) atau testis, dan infeksi hepatitis C.

Keturunan juga berperan dalam pembentukan kanker ginjal.

Mutasi pada gen-gen tertentu membuat penyakit ini bersifat menurun.

Gejala umum

Kanker ginjal, pada tahap awal biasanya tidak memiliki gejala tertentu, seperti hilangnya selera makan, rasa letih, dan hilangnya berat badan.

Pasien juga dapat menderita hematuria atau pendarahan pada urin.

Tumor yang lebih besar dapat disertai dengan nyeri pada perut atau tubuh bagian samping, yang biasanya disebabkan oleh pelebaran ginjal atau serangan dari struktur lain yang terletak di sekitarnya.

Baca Juga: Rutin Konsumsi Makanan Sehat Berikut Demi Menjaga Kesehatan Ginjal

Perbesaran perut atau beban perut juga dapat diperiksa.

Jika kanker telah berada pada tahap lanjutan dan telah menyebar, maka pasien dapat mengalami gejala pada organ tubuh yang terkena kanker tersebut.

Lokasi yang paling sering terkena penyebaran kanker adalah kelenjar getah bening pada perut dan paru-paru.

Kanker ginjal umumnya tidak menimbulkan gejala, maka dari itu pentingnya memeriksa kondisi ke dokter jika berisiko menyebabkan penyakit ini.

Segera lakukan pemeriksaan ke dokter jika mengalami gejala kanker ginjal, terutama bila keluhan telah berlangsung dalam jangka panjang.

Pemeriksaan dan penanganan lebih dini dapat mencegah komplikasi yang membahayakan jiwa.

Setelah dinyatakan sembuh dari kanker ginjal, tetap lakukan kontrol rutin ke dokter.

Hal ini bertujuan untuk mencegah kambuhnya kanker.(*)

Baca Juga: Setelah Setahun Mendonorkan Ginjalnya, Fransiska Ncis Meninggal Karena Sakit Ginjal, Tinggalkan Pesan Menyentuh