Find Us On Social Media :

Ginjal Sehat Bisa Rusak Karena 2 Makanan Lezat yang Sering Dikonsumsi Sehari-hari, Sosis Salah Satunya

Ragam makanan penyebab ginjal rusak, selain kornet dan sosis. Hindari mulai sekarang agar ginjal sehat terjaga.

Berikut ini makanan penyebab ginjal rusak yang ternyata seringkali ditemukan dan menjadi menu harian, yaitu:

1. Daging merah dan daging olahan

Daging merah seperti sapi, kerbau, dan babi  hingga daging olahan seperti kornet dan sosis juga tergolong dalam makanan penyebab ginjal rusak.

Kkarena memiliki kandungan natrium yang tinggi serta mengandung racun yang lama kelamaan dapat menyebabkan kerusakan ginjal.

Baca Juga: Ikuti 5 Tips Merawat Ginjal Sehat Secara Alami Berikut Ini!

2. Makanan kaleng

Makanan penyebab ginjal rusak lainnya adalah makanan kaleng, karena di dalam makanan kaleng sudah ditambahkan sangat banyak natrium di dalamnya.

Sehingga berisiko membuat seseorang kelebihan natrium.

Makanan ini seringkali menjadi opsi menu harian karena terjangkau dan praktis. Tapi nyatanya bisa membuat ginjal sehat bekerja terlalu berat sehingga berisiko mengalami kerusakan besar.

3. Susu dan produk hariannya

Susu dan produk harian lainnya seperti es krim, keju, dan yogurt mengandung tinggi kalsium, kondisi ini disebut dapat membuat ginjal bekerja terlalu berat.

Disarankan jika ingin mengonsumsi susu dan produk hariannya, maka carilah yang rendah lemak atau tidak ada kandungan lemaknya sama sekali.

4. Minuman bersoda

Minuman ini biasanya ditambahkan asam fosfor dalam jumlah tinggi, untuk mencegah perubahan warna dan meningkatkan rasa minuman, namun ternyata minuman ini berisiko menumpuk di dalam darah.

5. Minuman manis

Konsumsi minuman manis setiap harinya secara berlebih dapat menyebabkan seseorang berisiko mengalami diabetes dan obesitas lebih tinggi, yang memicu timbulnya beragam jenis penyakit.

Baca Juga: Rekomendasi Obat yang Efektif untuk Mata Iritasi Akibat Softlens

Salah satu penyakit yang mengintai ada pada ginjal dan penelitian menunjukkan konsumsi manis berlebih akan merusak ginjal.

6. Makanan dan minuman tinggi natrium

Kandungan natrium pada makanan dan minuman banyak ditemukan, namun ternyata konsumsi ini terlalu berlebih juga berisiko menyebabkan kerusakan pada ginjal, akibat dari terjadinya retensi air dan hipertensi.

Natrium biasanya ada pada makanan kaleng, makanan beku, daging olahan, dan lainnya. Mulailah untuk mengonsumsinya tidak secara berlebih.

7. Makanan tinggi protein

Makanan tinggi protein disebut-sebut juga berisiko menyebabkan ginjal rusak karena membuat kerja ginjal lebih berat akibat kandungan purinnya yang tinggi, sehingga berisiko terjadi juga pembentukan batu ginjal.

Makanan tinggi protein yang biasa ditemukan adalah daging dan ikan, meski berisiko namun bukan berarti harus dihindari sepenuhnya, tetapi cukup dengan memperhatikan jumlah asupan hariannya. (*)

Baca Juga: Tadinya Dilarang, Sekarang 172 Obat yang ada Dalam Daftar Ini Boleh Dijual ke Masyarakat