Find Us On Social Media :

Apa Itu Stunting, Penyebab dan Cara Menghindarinya? Ternyata Harus Dilakukan Sejak Momen Ini

Diare pada anak bisa sebabkan stunting. Waspada!

Hal ini tidak disebabkan oleh pola makan yang buruk saja, namun seringkali diperparah oleh penyakit dan kesehatan yang buruk.

Saat seorang anak berjuang melawan kesehatan atau penyakit yang parah, kebutuhan nutrisinya seringkali lebih tinggi.

Ia membutuhkan lebih banyak energi dan nutrisi tidak hanya untuk tumbuh, tetapi juga untuk melawan infeksi.

Sehingga penyerapan nutrisi jadi tidak akan maksimal saat tubuh seorang anak sedang sakit.

Ambil conton sederhana saat seorang anak mengalami diare, kemampuan tubuhnya untuk mempertahankan nutrisi akan sangat terpengaruh.

Cara Mencegah Stunting

Tidak ada cara lain untuk mencegah stunting selain gizi yang cukup. Gizi yang cukup dan baik harus dimiliki seorang ibu baik sebelum dan selama masa kehamilan.

Sebab seorang anak memiliki akses ke makanan yang bergizi saat di dalam kandungan hanya melalui tali plasenta ibu.

Maka dari itu apa yang dimakan oleh ibu itu akan menjadi nutrisi untuk bayi. Selain itu kita juga harus memastikan anak juga memiliki gizi yang cukup setelah lahir ke dunia.

Ibu dan anak juga harus memiliki fasilitas ke air bersih, sanitasi dan kebersihan untuk mencegah infeksi yang membuat tubuh kekurangan fungsinya untuk menyerap nutrisi.

Terakhir, ibu dan anak juga harus punya akses ke pengobatan yang memadai untuk pulih dengan cepat dari penyakit dan kesehatan yang buruk.

Nah itu dia penyebab stunting dan cara mencegahnya yang perlu diketahui.(*)

Baca Juga: Jangan Sampai Terlambat, Cegah Stunting Bisa Dilakukan Sejak Sebelum Hamil