4. Minyak esensial
Sebuah studi di tahun 2016 menguji seberapa efektif suplemen yang mengandung kombinasi minyak esensial adas dan kurkumin pada 116 orang dengan gangguan saluran pencernaan ringan hingga sedang.
Setelah 30 hari, rupanya ada pengurangan gejala gangguan pencernaan mereka termasuk perut kembung.
Namun sebagai informasi, seseorang tidak boleh konsumsi minyak esensial tanpa bicara dengan dokter terlebih dahulu.
Nah itu dia cara mengobati perut kembung dengan alami, jangan lupa hubungi dokter jika gejala perut kembung tidak kunjung hilang.(*)
Baca Juga: Jika Perut Kembung dan Kentut Bau, Hati-hati Penyakit Ini Bisa Jadi Penyebabnya