Find Us On Social Media :

Asam Lambung Naik Sampai ke Ulu Hati, Redakan dengan 4 Hal Ini

Meredakan ulu hati sakit akibat asam lambung naik.

GridHEALTH.id - Ulu hati sakit mengakibatkan rasa nyeri di tengah perut bagian atas, salah satu penyebabnya adalah asam lambung naik.

Kondisi yang terjadi ini, bisa sangat menyiksa dan mengganggu bagi penyintasnya.

Efek Asam Lambung Naik ke Ulu Hati

Menurut Oesophageal and Gastric Cancer Support, asam lambung terjadi saat asam di perut naik ke saluran cerna dan kembali ke saluran makan (esofagus).

Ketika kambuh, muncul gejala berupa nyeri di dada dan tenggorokan, yang biasa dikenal dengan istilah heartburn.

Apabila sudah mencapai ulu hati, maka rasa nyeri juga akan dirasakan di bagian tersebut.

Selain rasa nyeri baik di tenggorokan, dada, ataupun ulu hati, ada beberapa gejala lain yang biasanya menyertai:

* Gangguan pencernaan

* Rasa asam di mulut atau seperti ingin muntah

* Sakit tenggorokan atau suara serak yang persisten

Refluks asam yang berlangsung terlalu sering, dapat merusak saluran makaann dan menyebabkan kondisi yang lebih serius.

GERD (gastroesophageal reflux disease) pada kondisi tertentu mengakibatkan Barrett's Esophagus, jaringan pipa makanan mulai terlihat seperti jaringan usus.

Baca Juga: Muntah-muntah karena Asam Lambung Kambuh, Bisa Ditangani Oleh 3 Tanaman Obat Berikut