Find Us On Social Media :

5 Manfaat Mentimun Bagi Kesehatan, Cocok Disantap Saat Buka Puasa

Manfaat mentimun saat puasa, dapat merhidrasi tubuh setelah berpuasa.

GridHEALTH.id - Mentimun memiliki berbagai manfaat bagi kesehatan yang tak boleh dilewatkan.

Buah yang satu ini bisa dikonsumsi dalam beberapa olahan, misalnya air rendaman mentimun atau jus yang untuk santapan berbuka.

Sebagai informasi, mentimun mempunyai kandungan kalori yang rendah, sehingga tak perlu ragu mengonsumsinya.

Selain itu, buah ini juga mengandung beberapa vitamin dan mineral yang dibutuhkan oleh tubuh.

Antara lain vitamin C, vitamin K, magnesium, kalium, dan juga mangan.

Melansir Healthline, adapula antioksidan yang dapat melawan radikal bebas.

Manfaat Mentimun untuk Kesehatan

Berikut adalah manfaat yang bisa diperoleh dari mentimun selama berpuasa.

1. Menghidrasi Tubuh

Kandungan air dalam buah ini sangat tinggi, yakni sekitar 96 persen. Sehingga dapat merehidrasi tubuh setelah berpuasa seharian.

2. Menurunkan Berat Badan

Mentimun berpotensi membantu menurunkan berat badan dengan berbagai cara. Salah satunya karena rendah kalori.

Dari 104 gram saja, hanya ada sekitar 16 kalori. Sedangkan jika yang dikonsumsi sebanyak 300 gram, maka kalori yang didapat hanya sekitar 45 kalori.

Air yang tinggi juga mempunyai pengaruh yang besar dalam menurunkan berat badan.

Baca Juga: Apa Efek Minum Air Es Yang Terlalu Dingin Saat Buka Puasa?