Find Us On Social Media :

7 Rekomendasi Obat Asam Urat, Mudah Ditemukan di Apotek

Penggunaan obat asam urat yang tepat sangat diperlukan pengidapnya.

GridHEALTH.id - Berbagai obat asam urat tersedia di apotek untuk meredakan gejala serta menurunkan kadarnya.

Asam urat terbentuk dari senyawa purin yang mengalami oksidasi oleh enzim xanthine oxidase yang terdapat dalam sel.

Melansir Medline Plus, dalam kondisi normal sebagian asam urat akan larut dalam darah dan mengalir ke ginjal, kemudian keluar melalui urine.

Akan tetapi, pada beberapa orang produksi asam urat terlalu banyak dan tidak cukup untuk dikeluarkan.

Akibatnya, kadar asam urat dalam darah tinggi atau hiperurisemia yang mengakibatkan pengidapnya merasakan nyeri pada persendian dan bahkan membuat mobilitas terganggu.

Daftar Obat Asam Urat

Saat mengalami serangan, sebaiknya segera diobati. Karena jika tidak, maka gejala asam urat bisa semakin memburuk dan bahkan timbul komplikasi yang lebih serius.

Mengonsusmi beberapa obat asam urat di apotek berikut dapat membantu mengontrol kadar asam urat dalam darah.

1. Kolton

Kolton adalah obat untuk penyakit asam urat yang mempunyai kandungan allopurinol.

Obat ini bekerja menurunkan kadar asam urat dengan menghambat enzim xanthine oksidase.

Kolton biasanya diminum setelah makan, sementara dosisnya disesuaikan dengan kondisi tubuh. Sehingga perlu berkonsultasi dengan dokter terlebih dulu. 

2. Nilapur

Obat asam urat selanjutnya yang bisa diperoleh di apotek adalah Nilapur, tersedia dalam dosis 100 mg dan 300 mg.

Baca Juga: 6 Sayuran Berbahaya Bagi Penderita Asam Urat, Wajib Dihindari

Zat yang terkandung dalam obat ini utamanya adalah allopurinol. Meski penggunaannya sudah umum, tapi agar lebih tepat sebaiknya konsultasikan dulu dengan dokter.

3. Festaric

Festaric mempunyai kandungan bahan aktif febuxostat, yang mampu menurunkan kadar asam urat dengan menghambat enzim xanthine oxidase.

Obat asam urat ini berbentuk tablet dan bisa dikonsumsi bersama atau tanpa makanan. Untuk bisa memperolehnya, dibutuhkan resep dokter.

4. Recolfar

Obat asam urat di apotek selanjutnya adalah Recolfar yang mengandung colchicine.

Bahan aktif tersebut bekerja dengan menekan jumlah sel darah putih untuk meredakan peradangan pada sendi yang menimbulkan rasa nyeri.

5. Methylprednisolone

Obat yang satu ini merupakan jenis kortikosteroid. Kortikosteroid adalah obat yang mengandung hormon steroid untuk mengurangi peradangan di tubuh.

Selain meredakan nyeri, Methylprednisolone juga dapat mencegah dan menghentikan zat yang memicu peradangan serta pembengkakan.

6. Aclonac

Aclonac termasuk obat anti-inflamasi non-steroid, yang masuk golongan kalium diklofenak.

Obat ini biasa digunakan untuk mengatasi peradangan pada sendi, pengapuran, hingga sakit pada gigi.

7. Zyloric

Kandungan zat aktif yang terdapat dalam Zyloric sama dengan Kolton dan Nilapur, yakni allopurinol.

Kadar asam urat yang turun, akan mencegah terjadinya penumpukan yang menjadi penyebab nyeri sendi hingga kondisi serius lain seperti batu ginjal. (*)

Baca Juga: Gejala Asam Urat yang Terjadi Pada Jempol Kaki dan Cara Mengatasinya