Find Us On Social Media :

Ternyata 3 Jenis Makanan Ini Perlu Dihindari Penderita Biduran Kronis, Jangan Disepelekan

Kacang-kacangan perlu dihindari karena dapat meningkatkan pelepasan histamin pemicu biduran.

GridHEALTH.id - Penderita biduran kronis penting mengetahui daftar makanan perlu dihindari.

Biduran adalah kondisi yang mengakibatkan kulit gatal-gatal dan disertai dengan bentol kemerahan hingga pembengkakan.

Bila kronis, gejala-gejala itu bisa muncul setidaknya dua kali per minggu selama enam minggu.

Menurut Cleveland Clinic, bahkan gejala biduran pada beberapa orang bisa bertahan lebih lama, kurun waktu bulan hingga tahun.

Makanan Pantangan Penderita Biduran

Masalah kesehatan ini timbul karena reaksi alergi, yang dipengaruhi oleh kadar histamin yang tinggi dalam tubuh.

Makanan yang dikonsumsi secara teratur, meruapakan penyebab alergi yang paling umum.

Karena hal itulah, orang-orang yang sedang mengalami masalah kesehatan ini perlu menghindari jenis makanan tertentu.

Dilansir dari berbagai sumber, berikut daftar makanan yang tak boleh dikonsumsi oleh penderita biduran kronis.

1. Makanan tinggi histamin

Tidak semua orang dapat menoleransi makanan yang mempunyai kandungan histamin tinggi. 

Apabila mengonsumsi makanan ini, akan membuat histamin sulit dipecahkan dan menumpuk dalam tubuh. Sehingga, sistem imun akan beraksi dan menimbulkan gejala.

Dikutip dari Healthline, makanan yang tinggi histamin di antaranya bayam, tomat, terong, keju, yogurt, dan makanan fermentasi.

Baca Juga: Cara Mengatasi Biduran dengan Bahan Alami Tanpa Efek Samping

2. Makanan pemicu pelepasan histamin

Selain makanan yang tinggi histamin, penderita biduran kronis juga sebaiknya menghindari jenis makanan yang membantu pelepasan histamin.

Contoh dari jenis makanan tersebut yakni buah citrus, pepaya, nanas, dan kacang-kacangan.

Selain itu, dari daftar ini juga ada putih telur dan makanan dengan bahan tambahan seperti pengawet tertentu.

3. Makanan tinggi tiramin

Mengutip laman Kementerian Kesehatan, tiramin adalah asam amino yang bisa ditemukan secara alami dalam makanan mengandung protein dan juga di tubuh manusia.

Jika jumlahnya dalam tubuh berlebihan, tentu juga akan menimbulkan efek yang kurang baik.

Oleh karena itu, saat sedang mengalami biduran kronis sebaiknya hindari makanan ini yang meliputi produk beragi, miso, tahu, dan juga makanan yang diawetkan atau diasap.

Perawatan di Rumah

Selain menghindari jenis-jenis makanan di atas, penderita biduran yang kronis ataupun akut, juga harus melakukan perawatan rumahan yang meliputi:

* Menggunakan krim anti gatal

* Kompres dingin biduran beberapa kali sehari

* Mandi menggunakan air dingin

* Menggunakan pakaian berukuran longgar, serta terbuat dari bahan lembut agar tidak mengiritasi kulit (*)

Baca Juga: Sering Biduran di Seluruh Tubuh, Apakah Tanda Penyakit Serius?