Find Us On Social Media :

3 Rahasia Jadi Lansia yang Sehat dari Dokter, Lakukan Mulai Sekarang!

Menerapkan gaya hidup sehat saat muda merupakan kunci tetap sehat ketika tua.

GridHEALTH.id - Siapa yang tak ingin saat sudah memasuki usia lanjut, tubuh tetap sehat dan bisa beraktivitas dengan nyaman?

Seperti yang diketahui, saat sudah memasuki usia senja, seseorang cenderung lebih rentan terhadap berbagai penyakit.

Masalah kesehatan yang dialami oleh lansia bisa menghambat kehidupannya dan bahkan mengancam nyawa.

Oleh karena itu, menjelang Hari Lanjut Usia Nasional (HLUN) pada 29 Mei mendatang, penting untuk mengetahui tips agar bisa tetap bugar meski sudah memasuki usia lanjut.

Penting Terapkan Gaya Hidup Sehat

Dokter Spesialis Penyakit Dalam dr Muhammad Syah Abdaly, SpPD, mengatakan, untuk menjadi lansia yang sehat gaya hidup harus diperbaiki sejak usia muda.

"Kalau muda sudah sakit-sakitan, tentu pas lansianya lebih sakit-sakitan lagi. Jangan harapin lansianya sehat, tapi mudanya enggak dibenerin, karena nanti (sudah) terlambat," kata dokter Abdaly kepada GridHEALTH, Rabu (17/5/2023).

Adapun langkah-langkah yang bisa dilakukan oleh anak muda agar bisa menua dengan sehat, antara lain:

1. Perbanyak bergerak

Menurut dokter Abdaly, ketika masih muda sangat penting untuk lebih aktif bergerak dan tidak bermalas-malasan.

Dengan bergerak, risiko penyakit degeneratif dan yang mengancam kesehatan tulang bisa dihindari.

"Aktif bergerak atau olahraga dari muda, maka lansia akan terhidar dari risiko penyakit degeneratif. Kalau sudah lansia lebih gampang tidak pikun," kata dokter yang berpraktik di RSU Bunda Jakarta ini.

Ia melanjutkan, "Pas lansia tulangnya tidak gampang keropos, karena lebih compact atau padat."

Baca Juga: Rahasia Michelle Yeoh, Aktris Laga Pemenang Oscar yang Tetap Aktif Bergerak di Usia Lansia

Selain itu, tubuh yang sudah terbiasa berolahraga, juga akan memberikan perlindungan dari penyakit metabolik sepert diabetes ataupun penyakit kardiovaskular misalnya penyakit jantung dan stroke.

2. Perhatikan pola makan

Lebih lanjut dokter Abdaly mengatakan, aktif bergerak juga perlu didukung dengan pola makan yang sehat.

Karena menurutnya, asupan nutrisi yang baik merupakan kunci dari sistem imun yang kuat untuk mendukung kondisi tubuh selalu dalam keadaan fit.

Membiasakan makan bergizi seimbang dengan menerapkan pedoman makan 'Isi Piringku' yang dicanangkan oleh Kementerian Kesehatan, merupakan langkah awal yang bisa dilakukan.

"Harus lengkap komposisi makanan setiap hari. Harus ada karbohidrat, protein, lemak, ada vitamin dan mineral setiap kali makan," jelasnya.

"Selalu ingat komposisi dari Isi Piringku yang dicanangkan oleh Kemenkes, makanan pokok sekitar 1/3 piring, 1/3 lauk dan buah, serta 1/3 adalah sayur. Semua harus ada dalam setiap makan besar kita," sambungnya.

3. Atur waktu tidur

Hal yang tak kalah pentingnya untuk diterapkan dalam kehidupan sehari-hari agar bisa menjadi lansia yang sehat, adalah istirahat yang cukup.

Dokter Abdaly menjelaskan, bila sejak muda waktu istirahatnya kurang misalnya hanya tidur 2-3 jam per hari, maka saat tua lebih rentan terserang penyakit.

"Orang yang kurang tidur, akan meningkatan risiko penyakit metabolik dan penyakit kardiovaskular," ujarnya.

Ketika ditensi, tekanan darah pun umumnya tinggi dan ini jika terus berlanjut, bisa meningkatkan risiko hipertensi.

Itulah tiga gaya hidup sehat yang harus sudah dibiasakan sejak muda, jika ingin selalu sehat saat sudah memasuki usia lanjut. (*)

Baca Juga: Ternyata Ini, 6 Penyebab Rambut Rontok Parah yang Dialami Lansia