Find Us On Social Media :

Penurunan Angka Stunting dan Kegiatan yang Dilakukan Posyandu

Program posyandu yang diberikan puskesmas upaya menurunkan angka stunting

GridHEALTH.id - Peran posyandu untuk membantu menurunkan angka stunting di Indonesia.

Stunting jadi masalah kesehatan yang masih dialami di Indonesia sendiri.

Stunting adalah masalah gizi kronis akibat kurangnya asupan gizi dalam jangka waktu panjang, sehingga mengakibatkan terganggunya pertumbuhan pada anak.

Stunting juga menjadi salah satu penyebab tinggi badan anak terhambat, sehingga lebih rendah dibandingkan anak-anak seusianya.

Biasanya, stunting mulai terjadi saat anak masih berada dalam kandungan dan terlihat saat mereka memasuki usia dua tahun.

Agar tidak salah, masyarakat diharapkan mengetahui tanda-tanda stunting.

Gejala Stunting

Stunting memiliki gejala-gejala yang bisa dikenali, misalnya:

1. Wajah tampak lebih muda dari anak seusianya

2. Pertumbuhan tubuh dan gigi yang terlambat

3. Memiliki kemampuan fokus dan memori belajar yang buruk

4. Pubertas yang lambat

Baca Juga: Cegah Stunting dengan Memberikan ASI Eksklusif pada Anak, Penting Dilakukan