Find Us On Social Media :

Rahasia Panjang Umur, 7 Cara Pintar Mengontrol Kadar Kolesterol

Olahraga jalan cepat salah satu cara mengontrol kolesterol.

GridHEALTH.id - Kadar kolesterol yang tidak terkendali dapat menyebabkan masalah serius bagi kesehatan.

Serangan jantung hingga stroke, merupakan dua masalah kesehatan yang paling sering terjadi karena kolesterol tinggi.

Karena risiko masalah kesehatan tersebut, seseorang dengan risiko kadar kolesterol tinggi perlu selalu memantau kondisinya.

Cara Mengontrol Kolesterol

Tanpa harus mengorbankan kenyamanan saat beraktivitas, berikut beberapa cara mengontrol kolesterol dengan aman yang bisa dilakukan.

1. Pola makan seimbang

Biasakan untuk memerhatikan makanan yang dikonsumsi. Usahakan untuk konsumsi makanan rendah lemak jenuh dan kolesterol.

Agar kebutuhan nutrisi terpenuhi, tambahkan serat dari buah, sayuran, dan biji-bijian ke dalam kebiasaan makan sehari-hari.

2. Olahraga teratur

Lakukan aktivitas fisik yang melatih jantung, misalnya aerobik. Bisa dengan jalan cepat atau bersepeda.

Olahraga dapat membantu meningkatkan kadar kolesterol baik (HDL) dan menurunkan kadar kolesterol jahat (LDL).

3. Kontrol berat badan

Hal terpenting lainnya yang tidak boleh lupa dilakukan adalah mengontrol berat badan agar tetap ideal.

Pasalnya, pada orang-orang yang obesitas jaringan lemak di tubuh cenderung meningkat.

Ini artinya, ada lebih banyak jumlah asam lemak bebas yang dikirim ke hati dan akan memengaruhi produksi kolesterol.

Baca Juga: Diam-diam Membahayakan, Ini 5 Gejala Kolesterol yang Sering Terabaikan

4. Hindari merokok dan batasi alkohol

Cara lain untuk mengontrol kolesterol dengan aman adalah dengan menghindari kebiasaan merokok dan perhatikan jumlah alkohol yang dikonsumsi.

Merokok dapat menurunkan kolesterol baik dan meningkatkan risiko penyakit jantung. Begitu juga dengan konsumsi alkohol yang berlebih, sehingga baiknya dibatasi atau dihindari sepenuhnya.

5. Minyak ikan dan omega-3

Konsumsi asam lemak omega-3 dari minyak ikan, dapat membantu meningkatkan kolesterol baik dalam darah.

Jika jumlahnya dirasa tidak cukup dari makanan yang dikonsumsi, pertimbangkan untuk minum suplemen omega-3.

6. Periksa kolesterol berkala

Pemeriksaan kolesterol sebaiknya memang dilakukan secara berkala untuk memantau perubahan.

Setelah itu, jangan lupa konsultasikan hasil pemeriksaan dengan dokter untuk rekomendasi lebih lanjut.

7. Kelola stres

Sering tidak disadari, stres terutama yang dibiarkan berlarut dalam jangka waktu panjang dapat meningkatkan kadar kolesterol.

Risiko tersebut kemungkinan besar dipengaruhi oleh tingginya kadar hormon stres yakni kortisol.

Hormon adrenalin juga dapat dilepaskan dan hormon-hormon ini memicu respons "fight-or-flight" untuk mengatasi stres.

Respons tubuh tersebut kemudian akan memicu trigliserida, yang dapat meningkatkan kolesterol jahat.

Maka dari itu, kelola stres secara baik dengan praktikan teknik manajemen stres seperti meditasi atau yoga. (*)

Baca Juga: 3 Ramuan Khas Indonesia Efektif Turunkan Kolesterol, Rutin Diminum Setiap Hari