Find Us On Social Media :

Keberhasilan Vaksin mRNA pada COVID-19, Melihat Potensi Lain dan Urgensi Atasi Keterbatasannya

Vaksin mRNA mempunyai potensi untuk mengatasi berbagai penyakit selain COVID-19.

GridHEALTH.id - Vaksin mRNA adalah jenis vaksin yang menggunakan materi genetik yang disebut messenger ribonucleic acid atau mRNA.

Vaksin mRNA berbeda dari vaksin konvensional yang menggunakan virus atau bakteri yang dilemahkan atau dimatikan.

Sebaliknya, vaksin mRNA memanfaatkan komponen materi genetik yang telah diubah sedemikian rupa agar menyerupai kuman atau virus tertentu.

Dengan pendekatan ini, vaksin dapat menginduksi respons kekebalan tubuh serupa dengan respons terhadap virus atau bakteri yang dilemahkan dalam vaksin tradisional.

Vaksin mRNA memicu respons kekebalan dalam tubuh.

Vaksin COVID-19 Berbasis mRNA

Dalam konteks COVID-19, vaksin mRNA membuat spike protein virus SARS-CoV-2, virus yang menyebabkan COVID-19.

Ketika vaksin mRNA disuntikkan ke dalam tubuh, sel-sel dalam tubuh membaca instruksi dari mRNA dan memproduksi sebagian kecil dari protein spike virus.

Tubuh kemudian mengenali protein ini sebagai benda asing dan merespons dengan memproduksi respons kekebalan.

Jika seseorang kemudian terpapar virus sebenarnya, sistem kekebalan tubuhnya sudah siap untuk melawan infeksi.

Vaksin mRNA, seperti yang digunakan dalam vaksin COVID-19, telah terbukti sangat efektif dalam mencegah penyakit.

Baca Juga: Pengobatan Covid-19 Berdasarkan Resep dan Antivirus Oral: Sama Pentingnya dengan Vaksin