Find Us On Social Media :

Ini Dia 10 Makanan Pengganti Nasi untuk Asam Lambung, Solusi Makan Nyaman Perut Kenyang

Makanan pengganti nasi untuk asam lambung

GridHEALTH.id - Asam lambung yang tinggi sering membuat penderitanya harus memerhatikan jenis makanan yang dikonsumsi, salah satunya adalah nasi.

Ya, bagi sebagian orang, mengonsumsi nasi memang bisa menimbulkan potensi iritasi pada lambung.

Maka dari itu, penting untuk mencari alternatif makanan pengganti nasi agar kesehatannya tetap terjaga.

Lantas, apa saja makanan yang bisa menjadi pengganti nasi?

Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Makanan pengganti nasi untuk asam lambung

Inilah beberapa makanan yang dapat dijadikan pengganti nasi untuk pengidap asam lambung tanpa mengorbankan kebutuhan nutrisi harian.

1. Quinoa

Quinoa adalah sumber karbohidrat yang kaya serat dan protein.

Seratnya membantu menjaga pencernaan tetap lancar, sementara proteinnya memberikan energi yang stabil.

Quinoa juga mengandung nutrisi esensial seperti zat besi dan magnesium yang dapat bermanfaat bagi penderita asam lambung.

2. Kentang

Kentang adalah sumber karbohidrat yang lembut dan mudah dicerna.

Hindari menggorengnya, dan pilihlah cara memasak seperti merebus atau mengukus.

Baca Juga: Mengatasi Asam Lambung Tanpa Obat Tapi Tetap Aman