Find Us On Social Media :

Cara Meredakan Asam Lambung dengan Daun Sirih, Hilangkan Ketidaknyamanan di Lambung dengan Cepat

Cara meredakan asam lambung dengan daun sirih

GridHEALTH.idAsam lambung yang berlebih dapat menyebabkan ketidaknyamanan yang signifikan.

Mulai dari sensasi terbakar di dada (heartburn), mual, dan bahkan muntah.

Untuk meredakannya, ternyata Anda bisa memanfaatkan bahan alami lo, salah satunya adalah dengan menggunakan daun sirih.

Ya, daun sirih telah lama digunakan dalam pengobatan tradisional untuk berbagai penyakit, termasuk masalah pencernaan.

Lantas, bagaimana cara menggunakannya untuk asam lambung, ya?

Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Manfaat daun sirih untuk asam lambung

Melansir dari berbagai sumber, inilah segudang manfaat daun sirih untuk asam lambung yang tidak diketahui banyak orang.

1. Anti-inflamasi

Daun sirih memiliki sifat anti-inflamasi yang membantu mengurangi peradangan pada lapisan lambung dan kerongkongan.

2. Antibakteri

Sifat antibakteri pada daun sirih membantu mengurangi infeksi yang dapat memperburuk kondisi asam lambung.

3. Meningkatkan pencernaan

Daun sirih membantu merangsang produksi lendir di lambung, yang melindungi lapisan lambung dari iritasi oleh asam lambung.

4. Menetralisir asam lambung

Daun sirih dapat membantu menetralkan kelebihan asam lambung.

Baca Juga: Bolehkah Makan saat Asam Lambung Naik? Ini Fakta dan Tips yang Harus Diketahui