Find Us On Social Media :

Waspada! Sering Dianggap Sehat, Makanan 4 Ini Sebenarnya Bisa Bikin Kolesterol Naik

Susu ternyata salah satu penyebab kolesterol naik.

Tapi, produk-produk tersebut mengandung lemak jenuh dan kolesterol yang cukup tinggi. Konsumsi berlebihan dapat meningkatkan kadar LDL.

Sebagai gantinya, pilih produk susu rendah lemak atau skim dan hanya konsumsi produk olahan susu secukupnya, serta perhatikan porsinya.

3. Minyak kelapa

Minyak kelapa memang sedang populer karena dianggap memiliki banyak manfaat kesehatan.

Tetapi, minyak kelapa mengandung lemak jenuh yang tinggi, bahkan lebih tinggi daripada lemak pada daging merah.

Jika tidak diperhatikan porsi konsumsinya, penggunaan minyak kelapa dalam keseharian dapat membuat kadar LDL meningkat.

Untuk alternatif lebih sehat, pilih jenis minyak nabati seperti minyak zaitun atau minyak canola, untuk memasak dengan suhu tinggi.

4. Telur

Telur merupakan sumber protein dan kolin yang sangat baik untuk mendukung kesehatan tubuh.

Tapi, kuning telur mungkin mengandung kolesterol yang cukup tinggi dan berdampak buruk bagi kadar kolesterol.

Konsumsi secara berlebihan, terutama bagi orang yang sudah memiliki kolesterol tinggi, dapat meningkatkan kadar LDL.

Batasi konsumsi kuning telur maksimal 1-2 butir telur per hari dan makan putih telur yang rendah kolesterol, serta kaya protein.

Penting untuk diingat, menjaga pola makan sehat dan seimbang, adalah kunci utama untuk memastikan kadar kolesterol tetap stabil dan terhindar dari berbagai penyakit. (*)

Baca Juga: 7 Olahraga Ampuh untuk Menurunkan Kolesterol, Panduan Lengkap untuk Melakukannya