Find Us On Social Media :

Pantas Harganya Mahal, Ternyata Sebagus Ini Manfaat Telur Ayam Kampung untuk Kesehatan

Manfaat telur ayam kampung

GridHEALTH.id - Telur ayam kampung merupakan salah satu sumber protein hewani yang sangat populer di Indonesia.

Dibandingkan dengan telur ayam ras, telur ayam kampung disebut memiliki beberapa keunggulan baik dari segi nutrisi maupun manfaat kesehatannya.

Tak heran bila banyak yang mengonsumsinya sebagai makanan sehari-hari ataupun menjadi obat.

Wah, apa saja ya memangnya manfaat telur ayam kampung?

Berikut ini penjelasan selengkapnya.

Manfaat telur ayam kampung

Melansir dari berbagai sumber, ini adalah beberapa manfaat telur ayam kampung yang dapat Anda peroleh.

1. Sumber protein berkualitas tinggi

Telur ayam kampung dikenal sebagai sumber protein berkualitas tinggi.

Protein adalah komponen penting dalam pembentukan otot, kulit, dan rambut.

Selain itu, protein juga berperan dalam proses penyembuhan luka dan produksi enzim serta hormon dalam tubuh.

Mengonsumsi telur ayam kampung secara rutin dapat membantu memenuhi kebutuhan protein harian Anda.

2. Kandungan asam amino esensial

Telur ayam kampung mengandung semua asam amino esensial yang diperlukan tubuh.

Baca Juga: Telur Penyebab Diabetes? Coba Pertimbangkan Makan Protein Lainnya