Find Us On Social Media :

Minum Jus Ternyata Bisa Bantu Turunkan Asam Urat dan Kolesterol Tinggi, Ini 5 Rekomendasi yang Paling Ampuh

Jus bisa membantu turunkan asam urat dan kolesterol tinggi

GridHEALTH.id –  Asam urat dan kolesterol tinggi adalah dua kondisi kesehatan yang umum dialami oleh banyak orang.

Keduanya dapat meningkatkan risiko penyakit serius seperti gout, penyakit jantung, dan stroke.

Untuk mengelola kadar asam urat dan kolesterol, salah satu caranya ternyata bisa dengan minum jus.

Ya, ada jus yang kaya akan nutrisi dan memiliki sifat anti-inflamasi rupanya mampu menurunkan asam urat dan kolesterol tinggi.

Apa saja jus yang dapat dikonsumsi? Berikut ini rekomendasinya.

Jus yang bisa membantu menurunkan asam urat dan kolesterol tinggi

Melansir dari berbagai sumber, ini adalah beberapa rekomendasi jus yang dapat membantu menurunkan asam urat dan kolesterol tinggi.

1. Jus ceri tart

Ceri tart dikenal memiliki kandungan antioksidan yang tinggi, terutama antosianin, yang memiliki sifat anti-inflamasi.

Penelitian menunjukkan bahwa jus ceri tart dapat membantu menurunkan kadar asam urat dalam darah dan mengurangi risiko serangan gout.

Konsumsi jus ceri tart secara rutin dapat membantu menurunkan peradangan dan mengurangi kadar kolesterol LDL (kolesterol jahat).

2. Jus delima

Delima kaya akan antioksidan, terutama punicalagin, yang memiliki sifat anti-inflamasi dan dapat membantu menurunkan kadar kolesterol LDL. Jus delima juga diketahui dapat meningkatkan kadar kolesterol HDL (kolesterol baik) dan mengurangi penumpukan plak di arteri.

Untuk penderita asam urat, jus delima dapat membantu menurunkan kadar asam urat dan mencegah peradangan pada sendi.

Baca Juga: Cara Menggunakan Bengkuang untuk Asam Urat, Paling Berkhasiat Jika Diolah Jadi Seperti Ini