Find Us On Social Media :

Cara Mencegah Prediabetes Agar Tidak Menjadi Penyakit Diabetes

Cara mencegah prediabetes menjadi diabetes

Sayur dan buah adalah sumber serat, vitamin, dan mineral yang penting untuk kesehatan tubuh.

Serat membantu memperlambat penyerapan gula dalam darah, sehingga mencegah lonjakan gula darah setelah makan.

Pilihlah buah-buahan yang rendah indeks glikemik seperti apel, jeruk, dan pir, serta sayuran hijau seperti bayam, brokoli, dan kale.

- Batasi Konsumsi Gula dan Makanan Olahan

Makanan yang tinggi gula dan olahan, seperti makanan cepat saji, soda, permen, dan kue, bisa meningkatkan risiko lonjakan gula darah.

Usahakan untuk mengurangi atau bahkan menghindari makanan-makanan ini untuk mencegah perkembangan prediabetes menjadi diabetes.

2. Aktif Bergerak dan Berolahraga

Olahraga merupakan salah satu cara paling efektif untuk mencegah prediabetes menjadi diabetes.

Ketika berolahraga, tubuh menggunakan glukosa sebagai sumber energi, sehingga membantu menurunkan kadar gula darah.

Aktivitas fisik juga membantu meningkatkan sensitivitas tubuh terhadap insulin, hormon yang membantu sel-sel tubuh menyerap gula dari darah.

- Latihan Kardio

Aktivitas seperti berjalan cepat, bersepeda, berenang, atau lari selama 30 menit per hari, setidaknya lima kali seminggu, dapat membantu menjaga kadar gula darah tetap stabil.

Baca Juga: Benarkah Diabetes Sembuh Minum Rebusan Kulit Pepaya? Coba Cek Fakta