GridHEALTH.id- Pasangan selebriti Zee Zee Shahab dan Prabu Revolusi tengah menikmati perannya sebagai orangtua.
Baca Juga : Ini Dia, 5 Latihan Sederhana Bakal Bikin Langsing Dalam Satu Bulan!
Menikah pada 2011 silam, mereka telah dikaruniai seorang anak bernama Fauzi Khaleev Putra Revolusi yang kini berusia 6 tahun.
Terpaut 6 tahun, kini Zee Zee baru saja melahirkan anak keduanya yang juga berjenis kelamin laki-laki.
Zee Zee melahirkan putra keduanya pada Minggu (5/8/2018) di RSIA Evasari melalui operasi sesar.
Pasca persalinan, wajar jika ibu hamil mengalami beragam perubahan bentuk tubuh salah satunya berat badan yang bertambah.
Hal ini rupanya juga dialami oleh Zee Zee setelah melahirkan putra keduanya. Beragam cara dilakukan Zee Zee untuk mengembalikan berat badannya seperti semula.
"Oh sudah pasti menurunkan jangan ditanya. Mau kayak dari sebelum nikah (berat badannya).
(Kalau ke berat badan) sebelum menikah lima kilo lagi (nuruninnya), kalau sudah menikah 10 kilo lagi", ungkap Zee Zee dilansir dari laman Grid.ID.
Baca Juga : Tanda Tubuh Tidak Sehat Salah Satunya Mudah Lelah, Ini Solusinya
Hal ini rupanya diamini oleh sang suami, Prabu Revolusi yang menyanjung bagaimana perjuangan istrinya memangkas berat badan usai melahirkan.
"Tapi dia turunnya udah lumayan banyak sih," tutur Prabu. Kendati tak menyebutkan angka pasti, Prabu mengatakan rahasia langsing istrinya berat badan istrinya mengalami penurunan jumlah yang signifikan dari pertama melahirkan.
Baca Juga : Lima Hal Yang Harus Diingat Sebelum Membeli Polis Asuransi Kesehatan
Hal ini didapat dengan rutin melakukan olahraga, yakni lari mulai dari intensitas ringan hingga berat.
"Udah signifikan lah turunnya sebulan setelah itu udah lari joging sekarang lagi persiapan buat marathon," tutur Prabu.
Diakui Zee Zee, dirinya termotivasi menurunkan berat badan setelah ia melihat pantulan dirinya di kaca.
Selain itu, ia juga termotivasi dengan dukungan sang suami yang sangat menggemari olahraga.
"Pertama ketika ngaca 'ya Allah gue bulat banget', yang kedua lihat suami suka olahraga jadi niat sendiri.
Ini benar-benar satu bulan aku workout tapi nggak semaksimal dulu, karena aku lahiran sesar setelah itu ini baru berani lah ya buat lari", tukas Zee Zee.
"Akhirnya di-challenge sama suami 'yuk lari saja'. Dia basicnya suka lari, awalnya 500 meter sudah nggak kuat karena memang nggak pernah olahraga sebelumnya, jadi badan nggak kuat, napas nggak kuat, capek lah, banyak banget alasannya.
Setelah dua minggu, 500 meter aman jadi naik satu kilo," tambahnya.
Baca Juga : Inilah 5 Ciri-ciri Wanita yang Berisiko Terkena Kanker Serviks!
Sudah mulai rutin berlari hingga mengikuti salah satu pelatihan lari, Zee Zee pun sudah berkembang pesat.
Rahasia langsing Zee Zee Shahab, hingga kini, ia selalu rutin latihan selama empat kali dalam seminggu dan telah mencapai jarak lari 18 kilometer.
Baca Juga : Halo Wanita, Ingin Orgasme Lebih Sering dan Lama? Ini Caranya!
Berat badannya pun turun melebihi target, yaitu dalam lima bulan sudah turun lima kilogram. Padahal Zee Zee mengaku makan dengan porsi cukup banyak dan frekuensi yang melebihi normalnya kebanyakan orang.
"Pola makan jadi bertambah banyak karena kalau lari dibutuhkan kalori yang lebih banyak, ditambah aku menyusui jadi porsi makan itu sehari bisa enam kali makan makanan berat," ungkapnya.
Seiring dengan banyaknya makanan yang dikonsumsi, Zee Zee pun membakar kalorinya dengan latihan yang lebih berat lagi keesokan harinya.
Zee Zee mengaku dengan lari, selain membuat berat badannya turun, juga membuatnya lebih bahagia dengan hidup yang lebih positif.
Baca Juga : Sedang Tren Meski Kontroversial, Darah Donor Untuk Suntik Awet Muda
"Rahasia langsing, sekarang lebih happy, lebih bisa menikmati hidup dengan makan banyak tapi masih bisa kurus karena olaharaga," tandasnya. (*)
Source | : | detik.com,Grid.ID,nakita.grid.id |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar