GridHEALTH.id - Sejak zaman dahulu banyak sekali orangtua yang gemar mengunyah daun sirih.
Tapi tahukah, kebiasaan tersebut ternyata memiliki banyak manfaat bagi kesehatan tubuh.
Salah satu yang bisa kita dapatkan dari mengunyah daun sirih tersebut adalah menjaga kesehatan mulut seperti mengobati gusi berdarah.
Baca Juga: Hati-hati, Gusi Berdarah yang Tidak Ditangani Segera Tingkatkan Risiko Disfungsi Ereksi
Dikutip dari medlineplus.gov, gusi berdarah bisa menjadi tanda bahwa seseorang mungkin menderita penyakit gusi.
Perdarahan gusi yang sedang berlangsung biasanya disebabkan oleh penumpukan plak pada gigi.
Menurut Asian Pacific Journal of Cancer Prevention tahun 2011, daun sirih memiliki aroma yang khas karena mengandung minyak esensial yaitu fenol dan terpen.
Berbagai fitokimia yang ditemukan di daun sirih, seperti eugenol, metil eugenol, eucalyptol, asam stearat, dan sebagainya.
Baca Juga: Mengandung Protein Babi, Permen White Rabbit Dinyatakan Haram
Batang dan daunnya juga bermanfaat untuk mengobati gangguan pencernaan, sembelit, batuk, dan asma.
Sedangkan minyak esensial yang berasal dari daunnya bermanfaat sebagai antiseptik.
Baca Juga: Hindari Kebiasaan Tidur Dengan Mulut Terbuka, Sebab Bisa Timbulkan Erosi Gigi
Berbagai penelitian preklinik juga telah membuktikan bahwa daun sirih memiliki sifat anti bakteri, anti gigi berlubang, anti jamur, anti larva, anti alergi, anti diabetes, dan anti inflamasi.
Namun, perlu diketahui ternyata salah satu hasil penelitian pre-klinik juga menyebutkan bahwa daun sirih memiliki sifat anti kesuburan.
Oleh karena itu, untuk mendapatkan segala manfaat daun sirih tidak serta merta kita harus mengunyah atau mengonsumsi daun sirih setiap hari.
Sebab, kita tidak mengetahui tingkat kebersihan daun yang kita konsumsi.
Baca Juga: Thareq Kemal Habibie Buka-bukaan Alasan Pakai Penutup Mata, Ternyata Sakitnya Seperti Gus Dur
Juga untuk mendapatkan manfaat kesehatan yang spesifik bagi tubuh, diperlukan standar yang tepat.
Karena jika tidak, dikhawatirkan justru akan menimbulkan efek negatif bagi tubuh.
Gunakan atau konsumsi daun sirih lah sewajarnya saja dan jangan terlalu banyak.
Saat ini sudah banyak produk-produk kesehatan yang berbahan baku daun sirih di pasaran, misalnya pasta gigi daun sirih.
Baca Juga: Siapa Sangka Permen Asam Ternyata Lebih Berbahaya Ketimbang Permen Manis
Selain itu, untuk mengatasi masalah seperti gigi berdarah tersebut, jangan lupa juga bantu dengan teknik menyikat gigi yang tepat, penggunaan pasta gigi berdaun sirih ini dapat membantu menjaga kesehatan gigi dan gusi.(*)
#gridhealthid #inspiringbetterhealth
Source | : | Kompas.com,medlineplus.gov |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar