GridHEALTH.id - Adian Napitupulu, salah satu politisi dari PDIP dikabarkan mengalami kolaps saat di perjalanan menuju ke Palangka Raya. Ia dikabarkan memiliki penyakit kardiovaskular dan ternyata sudah memasang 5 ring di jantungnya.
Dilansir dari Kompas.com, kabar Adian yang mengalami serangan jantung itu dikonfirmasi oleh Ketua DPP PDI-P Eriko Sotarduga.
Menurutnya terkait penyakit jantung Adian, Politikus PDI Perjuangan itu disebut memang telah memakai ring belakangan ini.
"Di pesawat, seperti yang disampaikan, mengalami gangguan. Karena memang Adian sudah pasang ring. Jadi mengalami problem seperti itu," kata Eriko Sotarduga.
Serangan jantung adalah kondisi ketika aliran darah yang kaya oksigen tiba-tiba tidak bisa melewati pembuluh darah di otot jantung.
Biasanya kondisi ini disebabkan karena pembuluh darah mengalami penyumbatan. Jika tidak dikembalikan kondisinya dengan cepat, bagian dari otot jantung tersebut akan mulai mati.
Baca Juga: Pemprov DKI dan Kemenkes RI Rilis Daftar RS di Jakarta yang Punya Serum Anti Bisa Ular
Salah satu cara untuk mengatasi hal ini adalah dengan pemasangan ring jantung. Ring jantung atau cardiac stent merupakan tabung kecil yang sangat penting untuk mengatasi penyumbatan pembuluh darah di jantung.
Alat ini dipasang di dalam pembuluh darah yang mengalami penyumbatan, agar kembali lancar. Sumbatan tersebut umumnya berasal dari terbentuknya plak (plak dari tumpukan lemak atau kolesterol, yang disebut aterosklerosis).
Baca Juga: Penyakit Mematikan yang Membuat Pelawak Ini Meninggal Ternyata Bisa Dipicu Oleh Handuk Basah
Dengan dipasang ring maka pembuluh darah yang tertutup akibat plak tadi bisa kembali terbuka sehingga suplai darah bisa kembali lancar dan mencegah terjadinya serangan jantung.
Untuk memasang ring, dokter akan melakukan pemasangan kateter pada jantung yang dimasukkan ke dalam pembuluh darah, dari pangkal paha atau lengan.
Setelah itu, ada kabel penuntun yang dimasukkan untuk mengarahkan balon dan ring ke area yang bermasalah.
Setelah berada di dalam, balon diikuti dengan ring tersebut akan mengembang, sehingga pembuluh darah yang tersumbat akan kembali lancar.
Pasca ring terpasang, dokter menyarankan pasien banyak minum air putih dan obat pereda nyeri untuk mengatasi rasa sakit pada luka sayatan.
Selain itu, dokter juga memberikan obat antikoagulan (pengencer darah) yang diberikan untuk mencegah terjadinya gumpalan atau pembekuan darah. Pasien juga dianjurkan untuk tidak melakukan kegiatan/aktivitas fisik yang berat.
Pemasangan ring jantung yang sudah dilakukan, tidak menutup kemungkinan di bagian pembuluh darah jantung lainnya akan terjadi sumbatan hingga memicu terjadinya serangan jantung.
Sebab, pembuluh darah jantung (arteri koroner) terdiri dari banyak cabang, jadi memungkinkan sumbatan tidak hanya terjadi di satu pembuluh saja tapi juga bisa terjadi di pembuluh darah yang lain.
Lagipula, ring jantung di pembuluh darah jantung bukan obat melainkan alat untuk melancarkan peredaran darah dalam pembuluh darah yang tersumbat.
Menurut National Heart, Lung, and Blood Institute, selama kadar lemak terlalu tinggi kemudian menyumbat cabang pembuluh darah lain, maka sangat mungkin serangan jantung terjadi lagi.
Itu sebabnya risiko serangan jantung sesudah pemasangan ring masih mungkin bila tidak diikuti pola hidup sehat. (*)
#berantasstunting
Source | : | Hello Sehat,Kompas Health,National Heart, Lung, and Blood Institute |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar