1. Berikan obat secara menyenangkan
Anak-anak pasti akan memahami maksud orangtua, untuk itu jelaskan manfaat obat bagi tubuh anak yang sedang sakit.
Jangan pernah mengancam untuk memberi "suntikan" kepada anak-anak jika mereka tidak minum obat.
Baca Juga: Jangan Kebalik, Ini Cara Penanganan Demam pada Orang Dewasa di Rumah
2. Berikan pilihan
Ketika anak-anak merasa sakit, mereka kehilangan kendali, jadi sangat membantu untuk memberi mereka pilihan.
Biarkan anak-anak memilih kapan dan bagaimana cara mereka meminum obat.
3. Pilih bentuk obat
Jangan sampai anak-anak tersedak saat meminum obat sehingga membuatnya trauma.
Bentuk oabt puyer, atau cair biasanya aman untuk anak.
4. Campur obat anak dengan makanan biasa
Bagi anak yang sangat sulit minum obat, mencampurkan obat dalam makanannnya bisa jadi menjadi alternatif bagus.
Bisa coba mencampurkan obat pada kue, es krim, cokelat, atau makanan lainnya.
Nah, mulai sekarang bagi orangtua yang sempat mengalami kesulitan memberikan obat seperti Ryana Dea bisa mencoba 4 cara tersebut ya! (*)
#berantasstunting
Source | : | Instagram,chla.org |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar