Oleh sebab itu, kita harus fokus dan mengabaikan gangguan yang ada. Tapi jika ada waktu di mana kita memiliki pekerjaan yang membosankan dan membuat stres, kita bisa istirahat sejenak dan memainkan gadget sebagai pelarian untuk membantu diri merasa lebih baik.
Namun tetap dalam kontrol dan batasan, sehingga tidak akan berisiko pada pekerjaan.
Baca Juga: ITB Ciptakan 'Vent-I' yang Siap Bantu Hadapi Virus Corona di Indonesia
4. Rencanakan gangguan
Ketika kita sudah menyingkirkan gangguan yang terlihat, seperti gangguan dari rumah maupun gadget, tak dipungkiri kita mungkin akan mendapatkan gangguan dari panggilan tak terduga.
Misalnya dari seorang kerabat maupun orang tua yang ingin berbincang-bincang lewat telepon. Hal ini bisa menyebabkan waktu kerja terbuang sehingga membuat pekerjaan tertunda.
Oleh karenanya, kita bisa merencanakan gangguan panggilan di kemudian hari maupun waktu yang telah ditentukan.
Misalnya, ketika ada kerabat menelpon, kita bisa mengatakan bahwa sedang bekerja, sehingga panggilan bisa dilakukan di lain waktu.
5. Lihat arti pekerjaan sesungguhnya
Berdasarkan penelitian tahun 18 yang terbit dalam British Journal of Social Psychology, menunjukkan bahwa kurangnya perasaan positif terhadap tugas dapat berkontribusi pada penundaan penyelesaian.
Source | : | weforum.org |
Penulis | : | Levi Larassaty |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar