GridHEALTH.id - Siapa sangka, para awak kabin termasuk pramugari yang biasanya menggunakan seragam atau busana modis kini di tengah pandemi Covid-19, mereka ikut menggunakan alat pelindungi diri (APD) saat bertugas.
Sejak kemunculan pandemi Covid-19 ini, tak dipungkiri membuat perubahan pada sejumlah sektor industri, termasuk penerbangan.
Baca Juga: Minim APD, UGM Ciptakan Bilik Gama Swab, Seperti Apa Penampakannya?
Sebelumnya, industri jasa penerbangan sempat berhenti sementara sebagai langkah pencegahan penyebaran virus corona (Covid-19).
Namun, secara perlahan maskapai penerbangan mulai beroperasi dengan sejumlah perubahan yang membuat penumpang merasa nyaman meski dalam situasi pandemi Covid-19, misalnya pembatasan jumlah penumpang.
Baca Juga: Jakarta Mulai Dipusingkan Menumpuknya Sampah Masker, Petugas Sampah dan Pemulung Butuh APD
Tak hanya itu, berbagai aturan lainnya juga diterapkan di berbagai maskapai pesawat.
Dilansir dari CN Traveler, selain prosedur sanitasi yang meningkat, maskapai penerbangan di seluruh dunia juga mengubah protokol mereka, mengalokasikan lebih banyak ruang untuk penumpang di pesawat, dan telah mulai mengamanatkan penumpang dan awak kabin dengan memakai alat pelindung pribadi, seperti masker dan sarung tangan.
Source | : | kompas,metro.co..uk |
Penulis | : | Levi Larassaty |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar