Sebelumnya, beberapa waktu lalu sempat heboh seorang pria di China kolaps paru-paru dan harus segera dioperasi.
Diketahui, pria tersebut telah berlari sejauh 4 kilometer dengan memamai masker.
Melihat hal tersebut, publik pun merasa bingung harus memakai masker sesuai anjuran protokol kesehatan yang dikeluarkan pemerintah atau tidak.
Baca Juga: Penyebab Surabaya Menjadi Black Zone Covid-19 Diketahui, Pendonor Plasma Darah Dicari
Sementara itu, menurut dr Michael Triangto, SpKO, dokte spesialis kedokteran olahraga sekaligus Direktur Slim&Health Sports Center Jakarta menjelaskan terkait penggunaan masker selama berolahraga.
Dr Michael menyebutkan bahwa sebaiknya penggunaan masker hanya diperbolehkan saat seseorang menjalani olehraga ringan.
Baca Juga: WHO Sebut Jumlah Perokok Sumbang Kematian Tinggi Pasien Covid-19 di Indonesia
"Berolahraga yang sehat cukup dengan intensitas ringan sampai dengan sedang sehingga penggunaan masker tidak akan mempersulit sistem pernafasan dan tidak akan menimbulkan gangguan kesehatan terlebih lagi sehingga menyebabkan kematian," ucapnya.
Source | : | GridHealth.ID |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar