Selain itu makanan yang mengandung kadar gula tinggi atau karbohidrat tinggi. Hal itu karena produk gula dapat memicu inflamasi atau peradangan di setiap organ kita bila berlebih jumlahnya. Termasuk di kelenjar minyak kulit wajah.
Makanan seperti junk food dan gorengan juga sebaiknya dikurangi. Lantaran kandungan lemaknya yang tinggi akan memicu peradangan di kulit termasuk di wajah.
Dedi mengingatkan untuk tidak merokok dan tidak mengonsumsi alkohol, karena keduanya jelas berkaitan dengan jerawat.
Kacang-kacangan sebaiknya juga dihindari. Terutama yang kadar lemaknya tinggi, seperti kacang tanah dan kacang yang proses pembuatannya digoreng.
Lain halnya dengan kacang kedelai, kacang merah, atau kacang hijau. Kacang-kacang itu masih aman dikonsumsi oleh pasien berjerawat karena kandungan nutrisinya yang cocok untuk perawatan jerawat.
"Namun sekali lagi, kalau bisa ya proses pembuatannya jangan digoreng," imbuh dia.(*)
Baca Juga: Kini Ojol Beroperasi Dilengkapi Partisi Portable Anti Droplet, Efektif Tangkal Corona?
#berantasstunting
#hadapicorona
Source | : | Kompas.com,Mayo Clinic |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar