Hanya Monica Nirmala yang merupakan mahasiswa pendidikan kedokteran, sementara empat lainnya dari bidang di luar kedokteran yakni Jona Widhagdo Putri.
Jona jebolan sarjana Manajemen Bisnis di University of London. Jona juga pernah menjadi penerjemah Presiden Joko Widodo dengan Presiden China Xi Jinping.
Selanjutnya, Hernando Wahyono merupakan lulusan ITB jurusan Teknik Listrik. Dia juga mendapatkan gelar Master of Public Administration (MPA), Economic Policy and Management di Colombia University.
Lalu ada Septian Hario Seto. Seto adalah jebolan Sarjana Akuntansi di UI tahun 2006. Seto pernah mengenyam pendidikan pascasarjana di SKEMA Business School di Perancis dengan gelar MSc International Finance.
Baca Juga: Satgas Covid-19 Jawa Tengah Temukan 15 Ribu Anak Terjangkit Virus Corona, 165 Meninggal
Terakhir, Purbaya Yudhi Sadewa yang merupakan tangan kanan Luhut Pandjaitan. Purbaya adalah Deputi Bidang Koordinasi Kedaulatan Maritim dan Energi. Lulusan dari Universitas Indonesia dan ITB. (*)
Source | : | twiiter,gelora.co.id,Kantor Berita Antara |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar