GridHEALTH.id - Terapi bekam sedari dulu dikenal sebagai pengobatan alternatif yang mampu mengatasi berbagai keluhan kesehatan.
Mulai dari pusing, jerawat, kecemasan, hingga masalah serius seperti anemia dan hemofilia.
Selain itu bekam juga dinilai efektif untuk meringankan nyeri otot dan mengembalikan stamina badan yang letih setelah melakukan aktivitas berat.
Terlebih keunggulan lain dari terapi bekam ini terletak pada biayanya yang bisa dibilang lebih murah ketimbang pengobatan medis.
Diketahui bekam sendiri terdiri dari dua jenis terapi yakni bekam kering dan bekam basah.
Bekam kering dilakukan tanpa adanya perlukaan dan pengeluraan darah, tapi sayangnya di Indonesia belum banyak yang melakukan bekam kering.
Sedangkan bekam basah dilakukan dengan mengeluarkan darah yang biasa dilakukan kebanyakan ahli bekam di Indonesia.
Meski menawarkan berbagai kesembuhan, namun ternyata ada juga beberapa orang yang tidak direkomendasikan untuk melakukan metode pengobatan ini, baik bekam basah maupun bekam kering.
Baca Juga: Gatal di Perut Jadi Salah Satu Masalah Kehamilan, Simak 7 Cara untuk Mengatasinya
Baca Juga: Dalam Sehari, Berapa Kali Idealnya Minum Jus Buah dan Sayur?
Source | : | tribunnews |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar