Namun, kontranya menggunakan test pack atau test kehamilan adalah akuratnya dari hasil yang diberikan.
Ada beberapa kesalahan yang dilakukan wanita saat melakukan tes kehamilan di rumah yang dapat menyebabkan hasil yang tidak akurat.
Berikut adalah tiga kesalahan tes kehamilan yang paling umum dan tip untuk menghindarinya dilansir dari verywellfamily.com.
1. Melakukan tes kehamilan terlalu cepat
Baca Juga: Waspada Diprank Test Pack, Bisa Bikin Baper, Tidak Ada Pembuahan Dideteksi Hamil
Memutuskan kapan harus melakukan tes kehamilan di rumah biasanya sederhana.
Kita hanya menunggu sampai waktu menstruasi lewat dan kemudian kita bisa melakukan tes.
Meskipun tes ini dapat memberikan hasil yang akurat, namun hasilnya tetap akan bergantung pada pada orangnya.
Tidak setiap orang yang hamil memiliki kadar hCG yang sama dalam urinnya. Kesalahan ini tidak melekat pada tes, melainkan, waktu pengambilan tes.
2. Tidak menunggu cukup lama
Banyak wanita terburu-buru saat menggunakan test pack. Padahal, biasanya dalam produk tes kehamilan akan diberikan petunjuk penggunaannya.
Source | : | verywellfamily.com,betterhealth.vic.gov.au |
Penulis | : | Ine Yulita Sari |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar