Studi mereka menemukan bahwa mereka yang menjalani diet dan mengonsumsi minuman ini dalam keadaan alami mereka selama sekitar 12 minggu, kehilangan lebih banyak berat badan daripada mereka yang tidak meminumnya.
Melansir Espresso Guru (28 September 2017), dari artikel 'How to Lose Belly Fat With Coffee', disebutkan Journal of Nutrition menuliskan kopi mampu menghilangkan banyak lemak tubuh secara keseluruhan bersama dengan lemak perut yang merepotkan.
Juga ditemukan fakta, mannooligosaccharides yang ditemukan dalam kopi tampaknya sangat membantu pria untuk mengurangi lemak tubuh dan perut mereka, meskipun mereka tidak menunjukkan penurunan berat badan.
Namun, untuk beberapa alasan, hal ini tampaknya tidak memberikan efek yang sama pada wanita.
Studi dalam "The Journal of Nutrition" pun menemukan bahwa mereka yang mencoba menemukan cara menghilangkan lemak perut dan minum minimal dua cangkir kopi yang mengandung kafein, per hari, dikombinasikan dengan olahraga, berhasil menghilangkan lemak perut mereka dan mengalami penurunan dalam indeks massa tubuh mereka, dibandingkan dengan mereka yang tidak memasukkan kopi ke dalam diet dan rencana olahraga mereka.
Pertanyaannya, mengapa Kopi bisa membuat lemak perut sirna?
Baca Juga: Hilangkan Lemak Perut Pasca Beridul Adha dengan 30 Menit Latihan Intensitas Tinggi
Banyak ahli percaya bahwa mekanisme dan bahan aktif dalam minuman yang disebut katekin yang tampaknya membantu meningkatkan jumlah energi yang digunakan tubuh dan kemudian memengaruhi tubuh untuk membakar lebih banyak lemak.
Jadi diyakini kafein dalam kopi bekerja dengan katekin untuk membantu meningkatkan cara menghilangkan lemak perut.
Untuk diketahui, sebagian besar katekin diubah menjadi theaflavin yang merupakan bahan kimia yang tampaknya membantu membatasi penyerapan lemak seseorang saat mereka minum teh.
Dalam kopi, kita akan menemukan senyawa yang membantu menghilangkan lemak perut yang disebut asam klorogenat.
Baca Juga: Teh Hijau dan Kopi, Dua Minuman Wajib Bagi Survivor Gangguan Jantung dan Stroke
Source | : | WebMD,Espresso Guru |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar