GridHEALTH.id - Berjuang untuk punya bayi? Kita tidak sendiri. Menurut perkiraan, sekitar 15% pasangan tidak subur.
Infertilitas didefinisikan sebagai ketidakmampuan untuk hamil bahkan setelah setahun mencoba atau melakukan hubungan seks tanpa kondom.
Jika bisa hamil tetapi tetap mengalami keguguran atau lahir mati, itu juga disebut sebagai infertilitas.
Infertilitas mungkin disebabkan oleh masalah sendiri atau pasangan, atau kombinasi faktor yang mencegah kehamilan.
Infertilitas pria dan infertilitas wanita masing-masing mencakup sekitar 1/3 dari semua kasus, sedangkan kombinasi faktor pria dan wanita bertanggung jawab atas sisanya.
Penyebab paling umum dari ketidaksuburan wanita termasuk usia, Sindrom Ovarium Polikistik (PCOS), masalah dengan ovulasi, kerusakan pada saluran tuba atau rahim, atau masalah dengan leher rahim.
Baca Juga: Tes Analisis Sperma, Tes yang Membantu Pria Mengatasi Infertilitas
Baca Juga: Dokter: 'Skinny Jeans Bisa Membuat Wanita Jadi Korban Fashion'
Penyebab infertilitas pria antara lain kelainan kelenjar pituitari, kelainan gonad, jumlah sperma rendah, dan kualitas sperma buruk.
Source | : | American Journal of Obstetrics and Gynecology |
Penulis | : | Soesanti Harini Hartono |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar