GridHEALTH.id - Komedian Peppy yang dikenal dengan kepala pelontos dan janggut panjang dikepang, sejak kemarin banyak diberitakan jatuh sakit.
Malah kondisi kemarin Peppy ternyata sudah berada di rumah sakit untuk menjalani perawan intensif.
Penyakit yang diderita Peppy ini yang menjadi penasaran banyak masyarakat dan penggemarnya.
Jika dilihat dari postingan beberapa temannya juga istrinya, ada pemberitaan yang mengindikasikan jika Peppy terpapar Covid-19.
Melihat unggahan Bopak Castello di Instagram, Selasa (22/6/2021), yang membagikan tangkapan layar saat sedang melakukan panggilan video bersama Peppy.
Wajah Peppy tampak pucat tak seceria seperti biasanya ia tampil di layar kaca.
“Semoga sahabat ku, ya Allah, angkat penyakitnya. Agar aku bisa bersama lagi berkarya,” sebut Bopak Castello.
Selain itu, diintip dari akun Instagram sang istri, Juliana, terlihat hanya bisa melihat Peppy melalui video call. Ia pun tampak menyemangati sang suami.
“Babah semangat yaa, kamu pasti kuat,” tulis Julia di akun instagram @juliarsyka.
Dari tanda-tanda tersebut, mengutip Fajar.co.id (23/6/2021), kuat dugaan bahwa Peppy terinfeksi virus Covid-19.
Tapi hasil penulusuran GridHEALTH.id (23/6/2021), temannya, aktor Bemby Putuanda di akun Instagram pribadinya terlihat tengah menjenguk komedian berkepala plontos tersebut.
Peppy tampak tengah duduk di ranjang perawatan dengan selang infus yang terlihat mengalir di tangannya.
Meskipun dalam keadaan sakit, Peppy yang bernama asli Fevi Hermawan Hidayat Kelana, tetap memperlihatkan senyum bahagianya.
Dia seakan terhibur dengan kehadiran para sahabatnya yang menyempatkan diri untuk menjenguk.
Baca Juga: 6 Khasiat Menakjubkan Teh Daun Jambu Biji Jika Diminum Secara Rutin
Menurut Bemby, Peppy terserang penyakit demam berdarah. Demam Berdarah Dengue alias DBD bisa dikenali melalui gejala yang muncul.
Sayangnya, gejala penyakit ini seringnya diabaikan, acap kali disalah artikan sebagai tanda dari penyakit lain.
Padahal, DBD merupakan jenis penyakit yang tidak boleh diabaikan dan harus segera mendapat penanganan medis yang tepat. D
emam berdarah adalah penyakit menular yang disebabkan oleh virus dengue yang dibawa oleh nyamuk.(*)
Baca Juga: Geger Vitamin Anti Covid, 8 Vitamin untuk Daya Tahan Tubuh Ini Wajib Ada di Rumah
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar