GridHEALTH.id - Tak dapat dipungkiri, pandemi Covid-19 nyatanya membuat sebagian masyarakat mengalami stres.
Beberapa orang mengaku mengalami tekanan batin yang membuat dirinya stres pikiran.
Baca Juga: Gara-gara Hal Ini Respon Antibodi Pada Vaksin Covid-19 Bisa Menurun, Hati-hati
Namun tahukah, stres pikiran rupanya dapat berujung pada munculnya penyakit fisik.
Kondisi tersebut dikenal dengan nama gangguan psikosomatis, yang bisa diartikan sebagai penyakit fisik yang disebabkan atau diperparah oleh faktor mental.
Baca Juga: Bayi 3 Hari Butuh Donor ASI Akibat Ibu Meninggal Karena Covid-19, Bolehkan Dilakukan saat Pandemi?
Usut punya usut, seseorang dengan gangguan psikosomatis atau stres pikiran ini kabarnya tidak boleh mendapat suntikan vaksin Covid-19.
Benarkah?
Perhimpunan Dokter Spesialis Penyakit Dalam lndonesia (PAPDI) menyebutkan ada beberapa orang dengan kondisi kesehatan tertentu yang layak mendapat sintikan vaksin Covid-19.
Di antaranya yaitu penyandang penyakit gangguan psikosomatis.
Kendati demikian, ada beberapa syarat vaksinasi Covid-19 untuk penyandang gangguan psikosomatis yang harus dilakukan.
Baca Juga: Beda Gejala, Beda Perawatan, Simak Panduan Isolasi Pasien Covid-19 Berdasarkan Gejala
"Sangat direkomendasikan dilakukan komunikasi, pemberian informasi dan edukasi yang cukup lugas pada penerima vaksin," tulis dalam keterangan resmi PAPDI.
Selain itu, perlu dilakukan identifikasi pada pasien dengan masalah gangguan psikosomatik, khususnya ganggguan ansietas dan depresi perlu dilakukan edukasi yang cukup dan tata laksana medis.
Orang yang sedang mengalami stres (ansietas/depresi) berat, dianjurkan diperbaiki kondisi klin isnya sebelum menerima vaksinasi.
Perhatian khusus terhadap terjadinya lmmunization Stress-Reloted Response (tSRR) yang dapat terjadi sebelum, saat dan sesudah imunisasi pada orang yang berisiko:
1. Usia 10-49 tahun
2. Riwayat terjadi sinkop vaso-vagal
3. Pengalaman negatif sebelumnya terhadap pemberian suntikan
4. Terdapat ansietas sebelumnya.
Baca Juga: Cukup dari Rumah, Daftar Vaksin Covid-19 untuk Masyarakat Umum via Online Saja, Begini Caranya!
Baca Juga: Cara Mencuci Masker Kain yang Benar Menurut CDC, Jika Salah Dobel Masker Jadi Percuma
Jadi, para penyandang gangguan psikosomatis atau stres pikiran hingga menyebabkan sakit fisik boleh saja mendapat vaksin Covid-19 dengan memerhatikan catatan tersebut. (*)
View this post on Instagram
#hadapicorona
Source | : | IDI Online |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Komentar