GridHEALTH.id -Masih enggan divaksin? Apakah sudah berani menghadapi risikonya?
Ketahuilah, mereka yang masih enggan divaksin menurut CDC 11 kali lebih mungkin meniggal dunia karena Covid-19.
Ketahuilah, vaksinasi saat ini menjadi salah satu cara terampuh untuk menekan laju pandemi virus corona (Covid-19).
Hal ini pun kembali dibuktikan oleh penelitian terbaru dari Centers for Disease Control and Prevention (CDC).
Dimana studi yang dilakukan meneliti keterkaitan orang yang tidak divaksinasi dengan kemungkinan meninggal dunia apabila terinfeksi Covid-19.
Para peneliti menemukan seseorang yang tidak vaksinasi 11 kali lebih mungkin meninggal karena Covid-19 dari pada yang ikut vaksinasi.
Direktur CDC Dr Rochelle Walensky seperti dikutip Kompas.com dari CNBC Internasional, Sabtu (11/9/2021), berujar “Menemukan bukti lebih lanjut tentang kekuatan vaksinasi.”
Penelitian mengamati kasus infeksi corona, rawat inap, dan kematian di 13 negara bagian.
Peneliti tersebut juga menganalisis lebih dari 600.000 kasus Covid-19 dari April hingga pertengahan Juli, dengan status vaksinasi.
Hasilnya, ditemukanbahwa kelompok yang tidak divaksinasi sekitar 4,5 kali lebih mungkin tertular virus, lebih dari 10 kali lebih mungkin dirawat di rumah sakit, dan 11 kali lebih mungkin meninggal karena penyakit Covid-19.
Studi ini rencananya akan dipublikasikan dalam Morbidity and Mortality Weekly Report.
Sementara itu, sebelumnya juga CDC pernah melakukan penelitian berdasarkan data dari 43.127 kasus corona di Los Angeles County antara Mei dan Juli.
Dari penelitian itu, ditemukan orang yang tidak divaksinasi lima kali lebih mungkin tertular corona dan 29 kali lebih mungkin dirawat di rumah sakit.
Melihat beberapa penelitian diatas, tentu harus menjadi perhatian tersendiri bagi masyarakat terkait pentingnya vaksinasi ini.
Dimana keparahan infeksi virus corona termasuk kematian ternyata bisa diminimalisir dengan vaksinasi Covid-19.
Karenanya masyarakat saat ini diimbau untuk mengikuti kegiatan penyuntikan vaksin Covid-19 tersebut.
Disebutkan dalam artikel berjudul "Why vaccination is safe and important" yang dilansir dari nhs.uk (30/3/2021), bahwa orang yang sudah divaksin sistem kekebalannya mampu mengenali dan tahu cara melawan suatu infeksi penyakit.
Artinya jika kita disuntik vaksin Covid-19, maka sistem kekebalan kita akan terlatih dalam melawan Covid-19 sehingga infeksi virus tersebut bisa diminimalisir.(*)
Baca Juga: Efek Samping Vaksin dan Gejala Covid-19, Begini Cara Membedakannya
#berantasstunting
#hadapicorona
#BijakGGL
Source | : | NHS,Kompas.com |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar