GridHEALTH.id - Penanganan Covid-19 di Indonesia patut diacungi jempol.
Pasalnya, baru-baru ini Satuan Tugas Penanganan Covid-19 menyatakan bahwa kasus aktif dan angka positivity rate di Tanah Air semakin menurun.
Jubir Satgas Penaganan Covid-19 Wiku Adisasmito mengungkapkan, Indonesia telah mencetak rekor positivity rate Covid-19 terendah sepanjang pandemi Covid-19.
"Orang yang positif atau positivity rate-nya hanya 2,48 persen. Ini adalah positivity rate mingguan terendah yang pernah kita capai sepanjang pandemi," kata Wiku dalam jumpa pers virtual, Selasa (21/9/2021).
Hal ini sudah sesuai dengan ambang batas tertinggi positivity rate dari WHO, yaitu 5 persen.
Selain penurunan positivity rate, Wiku membeberkan, saat ini jumlah kasus aktif tercatat hanya 1,45 persen selama lima hari berturut-turut.
Jumlah penambahan kasus harian juga di angka 1.000 - 3.000 kasus.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar