Kendati demikian faktanya, Ketua Komite Penanganan Covid-19 dan Pemulihan Ekonomi Nasional (KPCPEN) sekaligus Menteri Koordinator Bidang Perekonomian RI Airlangga Hartarto meminta masyarakat tetap waspada.
"Walau mulai terkendali masih ada risiko kenaikan kasus, karena kenaikan mobilitas sehingga perlu hati-hati dan waspada," kata Menko Airlangga dalam keterangannya di Jakarta, Selasa (21/9/2021), dikutip dari Tempo.co.
Tak hanya itu, Airlangga meminta agar masyarakat tetap menerapkan protokol kesehatan.
"Penilaian di bawah 1 ini menandakan bahwa angka infeksi komunitas dan pandemi ini mulai terkendali. Meski mulai terkendali, masyarakat agar tetap menerapkan protokol kesehatan secara ketat," ujarnya.
Presiden Joko Widodo pun menyarankan masyarakat tidak terlena dengan kabar baik ini.
Source | : | YouTube |
Penulis | : | Nikita Yulia Ferdiaz |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar