GridHEALTH.id - Semua perempuan yang tengah mengandung tentu tidak ingin mengalami keguguran.
Tapi apa daya, dua perempuan ini sampai mengalami 13 kali keguguran dalam kehidupannya.
Keguguran adalah, melansir dari Mayo Clinic, (abortus) kematian embrio atau janin secara tiba-tiba sebelum usia kehamilan 20 minggu atau sebelum 5 bulan.
Baca Juga: Vaksin Booster Gratis Bagi Peserta BPJS, Menkes: 'Diberikan Tahun Depan'
Sebagian besar kasusnya terjadi sebelum minggu ke-13 kehamilan. Lewat dari usia 20 minggu, risikonya biasanya akan semakin kecil.
Hal itulah yang dialami oleh Laura Worsley dari Inggris.
Melansir The Sun pada Senin (17/6/2019), Laura mengalami keguguran dalam 3 bulan pertama kehamilannya, dan sepuluh tahun terakhir dia telah keguguran sebanyak 12 bayi.
sebelumnya, Pada 2008 silam Laura dan Suaminya pernah melakukan aborsi, ketika mereka mengetahui ada yang salah di janinnya.
Baca Juga: Kebiasaan Orang Jepang Wajib Ditiru, Bangun Tidur Pagi Minum Air Putih
Mengenai kondisi Laura yang hingga 13 kali mengalami keguguran, menurut Professor Kumby dari Universitas Coventy yang menangani Laura, pasiennya menderita sindrom antifosfolipid, kelainan sistem kekebalan tubuh yang menyebabkan pembekuan darah.
Hal itu menyebabkan keguguran pada wanita hamil, mungkin ini adalah fisik "keguguran" alami.
Setelah menerima perawatan, kemudian disuntik dengan steroid untuk mencegah pembekuan darah, pada kehamilan ke 14 Laura bisa terus hamil hingga melahirkan bayi perempuan yang diberi nama Ivy.
Baca Juga: Pra-Kanker Serviks Bisa Disembuhkan, Deteksi Dini dengan Papsmear
Selain Laura ada juga pasangan penyanyi yang juga seorang chef mengalami keguguran hingga 13 kali.
Kisahnya itu sampai viral di media sosial.
Selama pernikahannya selama 15 tahun, istri sang penyanyi mengalami keguguran hingga 13 kali.
Dalam unggahan akun instagram @fazleyyaakob, milik Dato' Fazley Yaakob menuliskan pesan menyentuh di hari jadi pernikahan ke 15 mereka berdua bersama sang istri, Datin Azrene Soraya Abdul Aziz.
Dia pun menceritakan perjuangan mereka untuk bisa mendapat keturunan yang luar biasa.
Betapa tidak, selama 15 tahun berumah tangga bersama sang istri, diakuinya mereka cukup kesulitan mendapatkan momongan.
Pasalnya sang istri mengalami keguguran sebanyak 13 kali.
Baca Juga: Kebiasaan Orang Jepang Wajib Ditiru, Bangun Tidur Pagi Minum Air Putih
"Bagi mereka yang tahu ... mereka tahu cerita kita. Bagi yang mendengarkan ceritanya, mungkin banyak yang benar. Bagi yang tidak pernah tahu, tapi sudah lama.. benar -Benar, percintaan kami yang berusia 17 tahun dan pernikahan kami yang berusia 15 tahun hari ini, dibangun dari air mata kami berdua, air mata keluarga kami dan juga air mata dari banyak pendukung kami,"
"Pertama-tama terima kasih kepada seluruh keluarga jauh dan dekat, sahabat, sahabat media serta yang kenal dekat dan samar, atas doanya untuk saya dan istri demi kelangsungan pernikahan kami selama ini. Bahkan dengan 13 kali keguguran, kita masih dikaruniai 4 mata yang cerah. Terima kasih kepada Tuhan,"
"Sister terkasih, perjalanan kami adalah perjalanan rollercoaster. Sejak hari pertama hingga hari ini. Tapi kami tumbuh lebih kuat setelah setiap ujian dan rintangan. Cinta kita diuji lagi dan lagi, tidak pernah oleh kita, tapi Allah Maha Besar. Doa & permohonan selalu menjadi pertahanan terbesar kami. 40 hari Yasin sejak hari pertama menjadi penghalang terkuat kami bagi mereka yang ingin melihat kami hancur."
Baca Juga: Pra-Kanker Serviks Bisa Disembuhkan, Deteksi Dini dengan Papsmear
Ia pun bersyukur bisa memiliki pendamping seperti istrinya.
"Terima kasih atas semua pengorbananmu untukku dan anak-anak. Anda meninggalkan segalanya untuk bersama saya, saya tidak punya apa-apa ketika kita menikah. Saya kehilangan semua yang telah saya bangun karena tindakan orang tertentu, tetapi saya mendapatkan lebih banyak pada hari kami 'menikah' dengan restu Allah.
"Dia memberi saya ANDA! Saya telah mengatakannya terlalu sering, tetapi saya akan terus mengatakannya, "Saya senang Anda adalah istri saya!"
Baca Juga: Ginjal Bisa Bermasalah Jika Kita Minum Banyak Air Putih, di Pagi Hari Justru Dianjurkan
"Selamat Ulang Tahun ke-15 Adik Sayangku yang cantik!
Mari kita terus kuat dan menghujani anak-anak kita dengan banyak cinta. Kami telah sampai sejauh ini, ketika banyak orang berpikir kami tidak bisa. Aku mencintaimu sepenuh hati!," tutup ungkapan Fazleyyakob.
Untuk diketahui, penyebab keguguran banyak sekali. Sati ibu dengan ibu yang lain penyebabnya bisa berbeda juga penanganannya.
Karenanya bagi mereka yang mengalami keguguran berulangm sebaiknya melakukan program kehamilan dengan bantuan medis.(*)
Baca Juga: Gejala Demam Rift Valley, Infeksi yang Ditularkan dari Gigitan Nyamuk
Source | : | Grid.id-keguguran,Sripoku.com-keguguran |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar