Adapun, melansir Kompas.com (11/11/2021), sasaran vaksinasi untuk lansia sebanyak 21.553.118 orang.
Sebanyak 9.459.112 orang lansia yang divaksinasi dosis pertama dan 5.948.573 orang disuntik vaksin Covid-19 dosis kedua.
Selain itu, melansir Kompas.com (16/11/2021), pemerintah pun saat ini masih menunggu rekomendasi para ahli soal pemberian vaksin booster untuk lansia. Apakah diberikan setelah 6 bulan suntikan dosis kedua atau tiga bulan pasca suntikan dosis lengkap.
Mengenai vaksin booster bagi lansia, anggota Tim Advokasi Vaksin Covid-19 Ikatan Dokter Indonsia (IDI), Sukamto Koesnoe, mengatakan vaksin booster atau dosis ketiga aman bagi orang lanjut usia (lansia).
Apalagi jika lansia tersebut sebelumnya sudah dua kali disuntik vaksin covid-19, dan tak menyertakan kejadian ikutan pascaimunisasi (KIPI) atau efek samping yang berarti.
"Vaksinasi massal booster yang tepat waktu amat penting sebelum munculnya varian baru virus corona. Ini penting dalam mengendalikan pandemi," kata Sukamto saat memberikan paparan pada musyawarah Ikatan Dokter Alumni Smandel/SMAN 8 Jakarta (IDAS) yang digelar secara daring dan luring di Aula SMAN 8 Jakarta, Minggu, 21 November 2021.
Baca Juga: Top 5 Khasiat Daun Seledri Sebagai Obat Alami Untuk Kesehatan
Source | : | Kompas.com,Medcom.id |
Penulis | : | Gazali Solahuddin |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar