Organisasi Kesehatan Dunia atau WHO juga menyebutkan, bahwa aktivitas fisik yang kurang dapat menyebabkan diabetes. Di Eropa, sekitar 7% kasus diabetes disebabkan karena orang-orang sering bermalas-malasan.
Hingga saat ini, belum ada obat yang bisa menyembuhkan diabetes. Tetapi menurunkan berat badan, konsisten mengonsumsi makanan sehat, dan tidak pasif dapat sangat membantu.
Baca Juga: Pemijatan Bagi Penyandang Penyandang Diabetes, Perhatikan Hal Penting Ini
Salah satu cara yang bisa dilakukan untuk mengonsumsi makanan sehat, adalah dengan selalu memperhatikan label makanan. Perhatikan jumlah kalori, karbohidrat, lemak, serat, hingga vitamin yang terkadung.
Secara umum, hidup dengan diabetes membuat penyandangnya harus mengonsumsi makanan yang kaya akan vitamin, mineral (seperti kalsium dan zat besi), dan serat. Hindari makanan yang tinggi gula, lemak jenuh, lemak trans, dan sodium.
Baca Juga: 5 Penyebab Seseorang Jadi Penyandang Diabetes, Tidak Saja Faktor Keturunan
Penyandang diabetes juga harus aktif melakukan kegiatan fisik, karena membuat tubuh lebih sensitif terhadap insulin, sehingga diabetes dapat terkontrol.
Lakukan aktivitas fisik setidaknya 150 menit per minggu atau 20-25 menit setiap harinya. Aktivitas fisik yang bisa dilakukan, yaitu berjalan cepat, membersihkan rumah, menari, berenang, dan bersepeda.
Source | : | CDC,WHO |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar