GridHEALTH.id - Lemak di leher membuat bagian tubuh tersebut terlihat besar atau memiliki lapisan seperti donat.
Kumpulan lemak di leher, bisa dipengaruhi oleh gaya hidup, efek samping obat, dan bahkan kondisi medis tertentu.
Melansir Medicine Net, Selasa (18/01/2022), berikut ini adalah beberapa alasan mengapa ada lemak di leher.
1. Sedang mengonsumsi obat seperti kortikosteroid (prednison, hidrokortison, kortsion) dan beberapa obat yang digunakan dalam perawatan HIV/AIDS.
2. Berat badan yang berlebihan atau obesitas.
3. Sindrom Cushing, yakni saat tubuh mempunyai hormon kortisol yang banyak.
Sehingga menyebabkan terlalu banyak lemak yang ditemukan di leher, bahu, dan membuat wajah bulat.
4. Predisposisi genetik.
Adanya lemak di leher, tidak hanya berdampak pada penampilan, tapi juga kesehatan.
Baca Juga: Lemak Perut Berisiko Datangkan Penyakit, Ini Cara Mudah Menguranginya
Dilansir dari emedihealth.com, Selasa (18/01/2022), lemak di leher menyebabkan sleep apnea, sehingga tidur dan pernapasan terganggu.
Tidak ada olahraga yang bisa menghilangkan lemak di salah satu bagian tubuh saja.
Tapi secara umum, gerakan-gerakan yang dilakukan bisa mengurangi lemak di seluruh tubuh, termasuk leher.
Berikut ini adalah gaya hidup hingga olahraga yang harus dilakukan untuk menghilangkan lemak di leher.
1. Kurangi konsumsi kalori
Seperti yang diketahui, obesitas bisa menyebabkan lemak di leher. Salah satu cara mengatasinya adalah dengan mengurangi asupan kalori.
Yang bisa dilakukan yakni, konsumsi makanan rendah kalori dan tinggi serat seperti daging tanpa lemak, sayuran, buah-buahan, kacang-kacangan, dan lain-lain.
Beralih ke sumber karbohidrat lain misalnya ubi jalar dan gandum utuh, serta jangan masak dengan bahan tinggi lemak (mentega dan lemak babi).
Lalu, minum air yang banyak agar tetap terhidrasi dan teralihkan dari rasa lapar.
Baca Juga: Penyebab Munculnya Kelebihan Lemak Perut yang Bisa Datangkan Penyakit
2. Latihan angkat besi
Angkat besi bisa menghilangkan lemak di leher dan bagian tubuh yang lain.
Olahraga ini berfokus pada gerakan gabungan yang besar dan menggunakam beberapa keompok otot secara bersamaan.
Sehingga, kalori dan lemak yang dibakar akan lebih banyak dari olahraga lainnya.
3. Olahraga kardiovaskular
Olahraga jenis ini, termasuk lari, bersepeda, dan jalan cepat.
Cara ini bisa membantu membakar kalori, serta menyehatkan jantung dan paru-paru.
Kalori ekstra yang terbakar, membuat tubuh memanfaatkan lemak yang terlalu banyak untuk dijadikan energi.
4. Gerakan leher ke kiri-kanan
Baca Juga: Lemak di Bokong Berisiko Pada Kesehatan, Hilangkan dengan Cara Ini
Cara mudah untuk menghilangkan lemak di leher, yakni dengan melakukan gerakan seperti sedang menengok. Ini bisa membuat otot-otot leher kencang.
Begini cara hilangkan lemak di leher dengan gerakan menengok.
- Berdiri yang tegak atau dengan postur tubuh sebaik mungkin.
- Lakukan gerakan seperti sedang menengok, ke arah kanan dan kiri
- Tak perlu lama, gerakan ini cukup diulangi sebanyak 10-12, selama dua atau tiga jam per hari.
5. Postur tubuh
Postur tubuh yang baik, juga bisa bantu menghilangkan timbunan lemak di leher.
Jika bungkuk, leher akan ada dalam posisi maju ke depan yang bisa membuatnya pegal.
Duduk tegak, dapat meredakan ketegangan di leher, juga memperkuat dan membentuk otot-otot penutup.(*)
Baca Juga: 5 Buah yang Bantu Hilangkan Lemak di Perut dan Turunkan Berat Badan
Source | : | Emedihealth,Medicine Net |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar