GridHEALTH.id - Untuk mencegah penularan Covid-19 di masa pandemi, masyarakat kini diwajibkan mendapatkan vaksin Covid-19.
Diketahui penyuntikan vaksin Covid-19 masih menjadi salah satu yang efektif dalam mencegah keparahan dan penyebaran penyakit tersebut.
Dijelaskan pada laman nhs.uk (30/3/2021), bahwa orang yang sudah divaksin sistem kekebalannya mampu mengenali dan tahu cara melawan suatu infeksi penyakit.
Itu artinya jika kita disuntik vaksin Covid-19, maka sistem kekebalan tubuh kita akan terlatih dalam melawan Covid-19 sehingga dampak infeksi virus tersebut bisa diminimalisir.
Namun terlepas dari itu, muncul pertanyaan mengapa vaksin khususnya untuk Covid-19 selalu disuntikan di lengan?
Mengapa tidak di lemak tepat di bawah kulit atau di pembuluh darah?
Dilansir Kompas.com dari ABC News (14/2/2022), ada beberapa alasan yang menjelaskan mengapa vaksin harus disuntikkan ke otot lengan atas.
Berikut penjelasannya:
1. Kekuatan otot
Dr. Joanna Groom, peneliti imunologi di Walter and Eliza Hall Institute, mengatakan, tidak seperti lapisan lemak di bawah kulit, otot memiliki suplai darah yang sangat baik untuk membantu menyebarkan vaksin.
Otot mengandung dan merekrut sel-sel kekebalan yang disebut sel dendritik, yang mengambil antigen dengan cepat dan menempelkannya di permukaannya.
Source | : | NHS,Kompas.com |
Penulis | : | Anjar Saputra |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar