GridHEALTH.id - Pemakaian plastik sebagai kemasan produk makanan dan minuman, bukan hal yang asing.
Rata-rata produk pangan yang beredar di pasaran, dikemas dengan menggunakan plastik.
Terdapat 7 jenis plastik yang umum digunakan sebagai kemasan produk makanan dan minuman.
Salah satunya adalah plastik yang dibuat dengan menggunakan Polyethylene terephthalate (PETE atau PET).
Melansir Chemical Safety Facts, plastik PET merupakan jenis plastik yang ringan dan dibuat semi kaku.
Hal ini dilakukan agar tidak mudah rusak ketika terkena benturan dan bisa melindungi makanan atau minuman di dalamnya.
Plastik PET sebagai kemasan produk pangan, sudah mendapatkan persetujuan dari FDA Amerika Serikat dan sudah digunakan selama 30 tahun.
Plastik jenis ini dinilai tidak menimbulkan korosi dan bisa melindungi produk di dalamnya dari kuman, sehingga ideal sebagai tempat penyimpanan.
Produk makanan dan minuman apa saja yang kemasannya menggunakan plastik PET?
Baca Juga: Inilah Risiko Botol Plastik PET atau Sekali Pakai Bagi Kesehatan
Hampir sebagian besar produk makanan dan minuman yang dijual di pasaran menggunakan kemasan plastik PET.
Berikut ini adalah aneka kemasan makanan dan minuman yang mengandung PET:
Source | : | chemicalsafetyfacts.org,Gizi Uninda |
Penulis | : | Nurul Faradila |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar