GridHEALTH.id - Konsep Yin dan Yang, yang memiliki makna keseimbangan dalam Cina dijadikan pedoman dalam berbagai hal, tidak terkecuali terkait asupan makanan yang baik untuk tubuh agar seimbang.
Yin dan Yang menjadi prinsip utama dalam pengobatan tradisional Cina (TCM) dan diterapkan dalam semua aspek kehidupan dan kesehatan.
Yin yang merujuk pada kecendurungan feminin dan Yang yang merujuk pada kecenderungan maskulin, mewakili keseimbangan yang dinamis dari kekuatan yang berlawanan, sehingga mendapatkan nutrisi dari makanan tanpa mengganggu keseimbangan adalah hal yang penting untuk dijaga.
Dalam konsep TCM, setiap orang memiliki kecenderungan tubuh yang berbeda-beda, lebih mengarah ke Yin atau Yang, jika tubuh lebih mengarah pada unsur Yin maka asupan makanan harus lebih mengarah pada Yang, begitu sebaliknya.
Konsep ini pun telah membagi golongan makanan yang termasuk ke dalam unsur Yin dan Yang, antara lain:
Makanan Yin, diasosiasikan dengan air dan lebih mendinginkan
- Apel, pisang, kacang polong, pokcoy, brokoli, tauge, kubis, blewah, kembang kol, seledri, buncis, timun, anggur, madu, daun bawang, selada, kubis, jamur, buah pir, rumput laut, kedelai, bayam, labu, tahu, lobak, air, semangka, yoghurt,dll.
Makanan Yang, diasosiasikan dengan api dan panas
- Alkohol, aprikot, ayam, daging sapi, kafein, cabe rawit, kayu manis, telur, tepung, gorengan, bawang-bawangan, jahe, kambing, domba, gandum, paprika pedas, kacang-kacangan, lada, labu, ikan salmon, ikan sarden, kerang, ubi, dll.
Baca Juga: Mengenal Obat-obatan Tradisional China dari Klinik Tong Ren Tang
Selain golongan makanan Yin dan Yang, dalam konsep Cina juga dikenal dengan makanan golongan netral.
Makanan Netral, diasosiasikan berada di tengah-tengah
- Wortel, bebek, persik, babi, kismis, kelinci, beras, dll.
Penggolongan makanan ini akan disesuaikan dengan kondisi tubuh yang juga memiliki unsur Yin dan Yang.
Tipe tubuh Yin
Orang yang memiliki tipe tubuh Yin cenderung memiliki tubuh yang lebih kurus, kulit pucat, dan sensitif terhadap dingin juga angin, sehingga lebih menyukai makanan panas dan minuman hangat.
Tipe tubuh Yang
Ciri-ciri orang dengan tipe tubuh Yang adalah kuat dan energik, sehingga cenderung mudah berkeringat, panas, dan memiliki kulit yang lebih merah terutama di musim panas.
Sebaliknya tidak memiliki masalah dengan hawa dingin dan lebih menyukai minuman dingin serta cuaca yang sejuk.
Baca Juga: Qigong Olah Fisik Cina Tradisional untuk Pengobatan dan Jaga Kesehatan
Orang-orang dengan tipe tubuh Yang disarankan mengonsumsi lebih banyak buah, sayuran, dan sayuran pahit untuk menambah sumber Yin untuk menyeimbangkan panas.
Tipe tubuh lembap
Tipe tubuh ini cenderung mengandung air dan orang dengan kelebihan berat badan, biasanya sering merasa lesu, berat, dan rasa haus yang minim.
Umumnya tipe tubuh lembab adalah orang-orang yang memiliki masalah untuk menurunkan berat badan dan metabolismenya lambat, sehingga rasa panas sangat membuat tidak nyaman.
Orang dengan tipe tubuh ini dianjurkan untuk mengonsumsi makanan yang membantu retensi air dan menghindari bahan makanan yang menyebabkan peradangan.
Tipe tubuh kering
Orang yang memiliki tipe tubuh ini akan terlihat kering dan kurus, cenderung tidak banyak keringat dan memiliki kulit kering kemerahan.
Justru akan selalu merasa haus sehingga tidak suka dengan cuaca kering dan panas, lebih menyukai iklim lembab, oleh karena itu disarankan untuk menghindari makanan panas dan pedas yang bisa mengakibatkan semakin kering.
Temukanlah makanan yang sesuai dengan tubuh untuk menyeimbangkan unsur Yin dan Yang dalam tubuh menurut konsep pengobatan tradisional Cina (TCM), karena asupan makanan dapat mendukung kesehatan tubuh.
Baca Juga: Mengurangi Sakit Kepala Migrain dengan Kunyit, Benarkah Bisa?
Source | : | Mind Body Green |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar