GridHEALTH.id - Wanita tentu mengalami siklus bulanan yang dikenal dengan istilah menstruasi.
Menstruasi adalah sebuah proses alami tubuh dan terjadi selama masa subur wanita, dari pubertas hingga menopause.
Namun seringkali menstruasi diasosiasikan dengan kepercayaan dan stigma-stigma tertentu, apalagi pembahasan mengenai menstruasi masih sering dianggap tabu, sehingga banyak wanita yang sulit memahami kebenaran yang ada, maka kenalilah mitos menstruasi yang perlu diketahui.
Berikut ini 7 mitos menstruasi yang perlu diperhatikan oleh wanita:
1. Menstruasi adalah Proses Keluarnya Darah Kotor
Mitos yang paling umum dikaitkan dengan menstruasi adalah menstruasi dianggap sebagai proses dari dikeluarkannya darah kotor, seringkali anggapan ini muncul karena warna darah yang tidak sesegar darah lainnya dalam tubuh.
Padahal warna merah muda hingga coklat tua yang biasanya keluar pada saat menstruasi merupakan proses oksidasi antara darah dan oksigen yang saling bereaksi, dan faktanya darah yang keluar pada saat menstruasi bukan hanya sekedar darah melainkan terdapat jaringan ekstra dari lapisan rahim dan sisa-sisa sel telur yang tidak dibuahi.
2. Tidak Menstruasi Berarti Hamil
Menstruasi pada sebagian wanita seringkali tidak datang secara teratur dan untuk wanita yang sudah menikah mungkin akan sering dikaitkan dengan menstruasi yang telat berarti hamil.
Baca Juga: 5 Kebiasaan Sehari-hari yang Tanpa Sadar Bikin Siklus Haid Berantakan
Padahal nyatanya ada banyak faktor lain yang membuat seorang wanita tidak menstruasi atau menstruasinya terlambat, selain itu pertanda hamil, bisa juga sebagai pertanda pola makan yang tidak sehat, adanya penyakit, stres, berat badan berlebih, hingga ketidakseimbangan hormon seperti sindrom ovarium polikistik.
3. Saat Menstruasi Tidak Boleh Berolahraga
Source | : | Everyday Health,Metropolisindia.com |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar