GridHEALTH.id - Jangan asal gunakan, sebaiknya penting untuk mengetahui cara memilih hair tonic untuk rambut rontok.
Hair tonic adalah vitamin rambut yang memiliki bahan dasar alkohol, minyak, dan parfum.
Umumnya hair tonic mengandung vitamin E, vitamin B2, lactic acid, dan bahan natural lainnya yang baik untuk kulit kepala.
Hair tonic merupakan salah satu produk perawatan rambut yang dikenal mampu membantu mengatasi rambut rontok.
Produk berbahan dasar cairan ini diformulasikan secara khusus untuk melancarkan peredaran darah dan menstimulasi pertumbuhan rambut, sehingga cocok bagi yang sedang mengalami masalah rambut rontok.
Fungsi hair tonic biasanya berbeda antara satu produk dengan produk yang lainya.
Semuanya memiliki satu tujuan yang sama yaitu untuk memperkuat struktur rambut secara mendalam, dan tidak hanya menguatkan dipermukaan saja.
Efek sampingnya tidak bisa didapat dengan langsung, melainkan dapat dilihat setelah digunakan secara teratur.
Manfaat hair tonic
Umumnya tonik untuk rambut dikenal karena manfaatnya untuk merangsang pertumbuhan, sehingga dapat menghindari rambut dari masalah seperti ketombe, seborrhoea, dan bahkan rambut rontok.
Selain itu, ada beberapa manfaat lainnya.
Baca Juga: Tips Mengatasi Rambut Rontok Saat Hamil dengan Bahan Alami
Source | : | Halodoc.com,allthingshair.com,Farmaku.com |
Penulis | : | Magdalena Puspa |
Editor | : | Gazali Solahuddin |
Komentar