GridHEALTH.id – Makanan berperan penting dalam kesehatan tubuh seseorang, itulah mengapa seseorang perlu untuk memperhatikan asupan makanan yang dikonsumsi.
Salah satu kondisi yang dipicu oleh makanan adalah penyakit asam lambung atau yang biasa dikenal dengan GERD (gastroesophageal reflux disease).
Tidak main-main, inilah deretan artis Indonesia yang meninggal karena asam lambung, maka kenali mencegah penyakit ini dengan mulai menghindari makanan pemicu asam lambung. Simak ulasannya berikut ini.
Pengertian Asam Lambung
Asam lambung atau GERD adalah penyakit yang menggambarkan kondisi dimana ada aliran balik asam dari lambung ke kerongkongan, umumnya disebabkan oleh sfingter esofagus bagian bawah (LES) melemah atau rusak.
LES akan menutup untuk mencegah makanan di perut bergerak ke kerongkongan, sehingga tidak terjadi iritasi dan nyeri, berbeda saat LES tidak berfungsi dengan baik.
Terdapat beberapa gejala yang ditunjukkan saat terjadi GERD, seperti mulas sebagai gejala umum, lalu ada sensasi terbakar di perut atau dada setelah makan makanan tertentu.
Selain itu GERD juga dapat menyebabkan muntah atau regurgitasi saat asam bergerak ke kerongkongan, gejala lainnya yaitu:
- Batuk kering
- Sakit tenggorokan
- Kembung
Baca Juga: Terapi Alami Mengatasi Asam Lambung dan Pertolongan Pertamanya
- Bersendawa atau cegukan
- Kesulitan menelan
- Benjolan di tenggorokan
Makanan Pemicu Asam Lambung
Makanan menjadi berpengaruh dalam memicu terjadinya asam lambung karena akan berpengaruh pada jumlah asam yang dihasilkan. Berikut ini disebutkan beberapa jenis makanan pemicu asam lambung yang umum, yaitu:
1. Makanan tinggi lemak jenuh
2. Minyak dan makanan berlemak tinggi
3. Makanan indeks glikemik tinggi
4. Susu, khusus bagi orang dengan intoleransi susu
5. Cokelat
6. Makanan pedas
Baca Juga: Hari Kesehatan Nasional, Pengobatan Asam Lambung Pada Ibu Hamil
7. Kafein dan alkohol
8. Makanan dan minuman asam
9. Minuman berkarbonasi
10. Daun mint
Jika seseorang merasa bingung untuk menentukan makanan apa yang memicu asam lambung naik, maka cobalah dengan mencatat makanan yang dimakan dan jam berapa memakannya, lalu gejala apa yang dialami setelah memakannya. Lakukan selama seminggu atau lebih untuk yang mengonsumsi beragam jenis makanan.
Dengan cara ini akan membantu seseorang mengidentifikasikan makanan tertentu yang mempengaruhi GERD.
Artis Indonesia yang Meninggal karena Asam Lambung
Asam lambung atau GERD ini jika diabaikan juga berisiko pada kematian, sehingga tidak boleh dianggap sepele. Tercatat setidaknya ada tiga artis yang meninggal dunia karena penyakit asam lambung atau GERD ini, yaitu:
1. Didi Petet – Aktor senior ini meninggal dunia pada 15 Mei 2019 lalu akibat menderita asam lambung dan meninggal diusia 58 tahun. Sebelum meninggal, dirinya sempat mengeluhkan mengenai penyakit asam lambungnya kepada kerabat dan bahkan sempat pingsan akibat asam lambung naik.
2. Dokter Ryan – Pernah menjadi pemandu program kesehatan DR OZ Indonesia, dirinya meninggal diusia 39 tahun pada 04 Agustus 2017 lalu akibat asam lambung.
3. Diana Nasution – Ibunda dari penyanyi Ello yang juga merupakan seorang penyanyi harus meninggal karena asam lambung pada 04 Oktober 2013 silam. Disebutkan oleh pihak keluarga, kepergiannya memberikan pelajaran penting terkait menjaga kesehatan lambung. (*)
Source | : | Healthline,medical news today,GridHEALTH |
Penulis | : | Vanessa Nathania |
Editor | : | Soesanti Harini Hartono |
Komentar